Arena

Putuskan Pensiun, Ini Perjalanan Karier Marcus Gideon


Marcus Fernaldi Gideon, pilar kebanggaan Indonesia di sektor ganda putra, telah resmi mengumumkan pensiun dari panggung badminton internasional pada Sabtu (9/3/2024), bertepatan dengan ulang tahunnya yang ke-33. Melalui akun Instagram pribadinya, @marcusfernaldig, Marcus mengungkapkan keputusan berat tersebut dengan penuh rasa syukur dan penghargaan terhadap semua pihak yang telah mendukung perjalanannya.

Lahir di Jakarta, 9 Maret 1991, Marcus memulai kisahnya dengan bulu tangkis sejak usia dini dan masuk pembinaan di Pelatnas Cipayung. Namun, tahun 2013 menjadi titik balik dalam karier Marcus ketika ia keluar dari Pelatnas karena PBSI tidak mencantumkan namanya untuk mengikuti All England, memilih untuk mengirimkan pasangan lain.

Tak lama setelah itu, pada tahun 2014, PBSI memanggil Marcus kembali ke Pelatnas, mengingat prestasi gemilang yang terus ia torehkan. Marcus yang sebelumnya berpasangan dengan Markis Kido, kemudian dipasangkan dengan Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Pasangan ini, dikenal dengan julukan “The Minions”, menciptakan keajaiban di lapangan dengan keserasian dan kecepatan bermain yang tak tertandingi.

Marcus dan Kevin mulai mencuri perhatian dunia dengan meraih berbagai gelar prestisius. Mulai dari runner up di Chinese Taipei Terbuka tahun 2015, juara di Chinese Taipei Master, hingga kemudian menjuarai sejumlah turnamen bergengsi seperti Malaysia Master, India Open, Australia Open, dan China Open pada tahun 2016. 

Prestasi cemerlang ini berlanjut hingga mereka dinobatkan sebagai pasangan nomor satu dunia oleh BWF pada tahun 2017. Bahkan mereka dinobatkan sebagai BWF Male Player of The Year selama 2 tahun berturut-turut, yakni pada tahun 2017 dan 2018.

Ganda putra bulu tangkis Indonesia tersebut pun masuk daftar 30 Under 30 Asia 2020 majalah Forbes. Tak ada atlet lain dari tanah air dalam daftar tersebut. Kevin/Marcus sejajar dengan atlet-atlet top Asia lainnya di daftar Forbes ini.

The Minions dianggap sebagai tokoh olahraga di bawah 30 tahun yang menonjol sepanjang tahun. Kevin/Marcus, yang dijuluki Minions,  yang telah menempati peringkat satu dunia sejak September 2017 silam hingga 2020.

Kerja sama apik antara Marcus dan Kevin tidak hanya menghasilkan gelar juara, tetapi juga menginspirasi banyak pemain muda dan membuktikan bahwa Indonesia tetap menjadi salah satu kekuatan besar di dunia bulu tangkis, khususnya di sektor ganda putra.

Pensiunnya Marcus Fernaldi Gideon dari dunia bulu tangkis menandai akhir dari era keemasan pasangan “The Minions”. 

Namun, legasi dan prestasi yang telah ia raih bersama Kevin Sanjaya akan terus dikenang sebagai salah satu bab terbaik dalam sejarah bulu tangkis Indonesia. Marcus tidak hanya meninggalkan jejak sebagai pemain hebat, tetapi juga sebagai sosok yang menginspirasi dengan dedikasi, semangat, dan kontribusinya bagi bulu tangkis tanah air.

 

Back to top button