Empati

Puluhan Anak Yatim Dhuafa Dipondokkan Secara Gratis di Sumbar

Barokah Madinah Travel, salah satu travel haji dan umrah terpercaya di Indonesia menunjukkan kepeduliannya terhadap pendidikan dengan menampung dan memondokkan puluhan anak yatim dhuafa secara gratis di Sumatra Barat.

Pondok Pesantren Kuno Barokah Madinah Al-Minangkabawi ini didirikan oleh KH Zulkifli Ahmad Jundim, pada 2018 berlokasi di Kabupaten Padang Pariaman, Sumatra Barat.

Pondok pesantren ini diperuntukkan bagi anak-anak yatim dhuafa yang kurang mampu untuk melanjutkan pendidikannya.

Untuk membiayai operasional pesantren, Barokah Madinah Travel menggandeng para alumni jamaah haji dan umrohnya untuk menjadi donatur. Para donatur dapat memberikan donasinya secara langsung atau melalui rekening bank yang telah disediakan.

Sejak didirikan, Pondok Pesantren Barokah Madinah telah menerima puluhan anak yatim dhuafa dari berbagai daerah di Sumatra Barat dan sekitarnya.

Anak-anak yatim dhuafa tersebut dididik dan dibimbing oleh para ustaz yang kompeten. Mereka juga diberikan fasilitas belajar yang lengkap, seperti ruang kelas, perpustakaan, sarana olahraga, kolam renang, dan masjid.

Pondok Pesantren Barokah Madinah merupakan salah satu bukti nyata kepedulian Barokah Madinah Travel terhadap pendidikan anak-anak yatim dhuafa.

Semoga dengan adanya pesantren ini, dapat membantu anak-anak yatim dhuafa untuk mendapatkan pendidikan yang layak dan menjadi generasi yang berguna bagi bangsa dan negara.

Bagi Anda yang ingin menyalurkan donasi, bisa melakukan cara sebagai berikut:

Infak Semen min. Rp.10000 saja untuk Pembangunan Masjid Imam Syafei’ Ponpes Barokah Madinah
Bank Bri No Rek : 5493.0101.8288.538 an/ Yayasan Pon-Pes Kuno Tahfizul Qur’an Barokah Madinah
Telp. 081314284000

Back to top button