News

Pertemuan Mega-Jokowi di Bogor Bahas Capres untuk 2024

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengakui pertemuan Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Jokowi di Istana Batu Tulis, Bogor, Sabtu (8/10/2022), membahas pencapresan untuk Pemilu 2024. Dia menilai agenda Pemilu 2024 merupakan momentum penting mencakup aspek sosial, politik dan ekonomi sehingga masuk fokus pembahasan pertemuan kedua tokoh yang berlangsung selama dua jam.

“Pemilu ini kan momentum bagi kami untuk mempersiapkan pemimpin bangsa sehingga yang dicari memang sosok yang betul-betul mampu mengemban tanggung jawab,” kata Hasto di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Minggu (9/10/2022).

Kendati demikian, Hasto tidak memberi penegasan apakah pertemuan tersebut turut menyinggung nama yang bakal diusung PDIP pada Pilpres 2024. Dia hanya menyinggung petemuan Mega-Jokowi di Batu Tulis mengandung makna penting.

“Dulu ketika Pak Jokowi Gubernur dipersiapkan Ibu Mega jadi capres, pertemuannya di Batu Tulis,” tambah Hasto.

Hasto juga tidak mau menyebutkan apakah pertemuan tersebut juga membahas paket cawapres yang bakal diusung nantinya. “Tentang capres-cawapres, disiplin partai itu kewenangan Ibu Mega. PDIP tidak calonkan untuk berburu ekor jas. Efek ekor jas,” ucap Hasto.

Dia juga membantah pertemuan turut membahas deklarasi pencapresan Gubernur DKI Anies Baswedan yang dilakukan oleh Partai NasDem. Alasannya, agenda pertemuan Mega-Jokowi sudah dijadwalkan sebelumnya.

“Dengar-dengar kan dulu (NasDem) deklarasinya 10 November, maka pertemuan harusnya sebelum deklarasi. Ternyata tiba-tiba ada faktor X yang buat deklarasi tanggal 3 Oktober,” ujar Hasto.

Back to top button