News

Prabowo Sebut Ada Pihak Ingin Rusak Surat Suara pada 14 Februari


Calon Presiden (Capres) nomor urut 02 Prabowo Subianto meminta kepada masyarakat untuk tetap waspada terhadap berbagai isu jelang pemilu. Sebab Prabowo mengaku mendapatkan laporan jika ada pihak-pihak yang berencana merusak surat suara pada hari pemungutan 14 Februari nanti.

“Ada tapinya, kita harus waspada karena kita dapat laporan ada niat-niat tidak baik dari kalangan-kalangan tertentu, mereka katanya mau merusak surat-surat suara kalian,” kata Prabowo saat berkampanye di Subang, Jawa Barat, Sabtu (27/1/2024).

Untuk itu, Prabowo meminta kepada seluruh masyarakat untuk sama-sama menjadi pengawas Pemilu 2024 agar proses pemilu bisa berjalan dengan lancar.

“Periksa surat suara dan awasi semua petugas, jangan sampai ada surat suara yang dirusak, itu berarti berkhianat kepada rakyat Indonesia, itu akan menyakiti hati rakyat Indonesia,” katanya.

Selain itu, Prabowo juga kembali menyampaikan soal program unggulannya jika menang di Pilpres 2024 nanti. Salah satunya, Prabowo akan merealisasikan program makan siang gratis menjadi program nasional.

“Makan bergizi untuk seluruh anak-anak Indonesia. Termasuk yang masih di dalam kandungan ibunya, ini akan membuat anak-anak Indonesia tumbuh menjadi kuat, tumbuh menjadi cerdas, tumbuh menjadi pintar,” katanya.

Back to top button