News

Lagi, Polisi Periksa Panitia Konser ‘Berdendang Bergoyang’

Polres Metro Jakarta Pusat kembali memanggil event organizer (EO) konser musik berdendang bergoyang yang menyebabkan puluhan orang pingsan.

“Hari ini kita akan periksa terkait lingkup panitia manajemen,” kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Komarudin saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa (1/11/2022).

Dari pemeriksaan sementara, korban pingsan akibat berdesakan dalam festival musik yang digelar selama 3 hari di Istora Senayan itu mencapai angka 27 orang.

“Ada 27 orang yang pingsan di hari pertama,” ungkapnya. Sementara laporan di hari kedua atau Sabtu (29/10/2022), datanya masih belum pasti.”Mereka (panitia) menyampaikan yang tidak tercatat lebih dari itu, kisaran 25 hingga 30 orang yang pingsan,” katanya.

Saat itu terjadi kekisruhan yang menyebabkan dihentikannya acara ketika sedang berlangsung.

Pada Senin (31/10/2022), Polrestro Jakarta Pusat sudah memanggil dan memeriksa empat dari lima orang panitia lainnya. “Kemarin dari lima, yang hadir empat orang, untuk diperiksa dan dimintai keterangan dan masih terus kita kembangkan,” katanya.

Konser Berdendang Bergoyang awalnya direncanakan berlangsung selama tiga hari, yakni 28-30 Oktober 2022, namun membeludaknya pengunjung di hari kedua membuat pihak Kepolisian memutuskan untuk membatalkan konser di hari ketiga.

Petugas Kepolisian menemukan adanya dugaan penjualan tiket yang melampaui kapasitas gedung tempat berlangsungnya konser.

Back to top button