News

Momen Akrab Zulhas dan Anies saat Salat Id di Masjid Istiqlal

Terselip momen keakraban antara Menteri Perdagangan sekaligus Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan atau Zulhas dengan bacapres Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan, saat jelang salat Id di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Sabtu (22/4/2023).

Momen keakraban itu terjadi ketika kedua tokoh ini bertemu di dalam masjid. Anies yang mengunakan jas berwarna hitam dengan sarung bewarna cokelat masuk ke dalam masjid sekitar pukul 6:41 WIB.

Mungkin anda suka

Kemudian, ia bersalaman dengan Zulhas yang mengunakan jas berwarna biru dongker yang senada dengan sarungnya. Mereka juga sempat berpelukan dan berbincang sebentar. Terlihat senyum lebar di wajah keduanya.

Wakil Presiden Ma’ruf Amin, mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Menteri Ekonomi Kreatif Menparekraf datang bergantian di waktu bersamaan sekitar pukul 05:57 WIB.

Salat Idul Fitri baru pada pukul 7:10 WIB yang dipimpin oleh Imam Ahmad Muzakir Abdurrahman. Kemudian dilanjutkan khotbah oleh Rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Asep Saepudin Jahar. “Idul Fitri momen menebar maaf untuk kerukunan umat,” saat membuka ceramah.

Kabag Umum dan Humas Masjid Istiqlal, Ismail Cawidu, mengatakan Masjid terbesar di Asia Tenggara ini dapat menampung kurang lebih 200 ribu jemaah.

“5 lantai akan terpenuhi, diperkirakan bisa mencapai 200 ribu jemaah. Belum termasuk bagian luar Masjid,” kata Ismail kepada inilah.com, Sabtu (21/4/2023).

Pihak penyelenggara Istiqlal telah menyiapkan 70 personil keamanan ditambah dengan pengamanan dari Kepolisian serta Kodim setempat. Termasuk pemadam kebakaran siap siaga. Tidak hanya itu, pos kesehatan juga disediakan untuk para jemaah yang memerlukan bantuan medis.

Back to top button