News

Putus Lagi Jalur Distribusi Narkoba Freddy Pratama, Polisi Telusuri Aset Crypto sang Raja Narkoba


Polda Lampung berhasil memutus jaringan distribusi narkoba Fredy Pratama setelah menangkap delapan orang pada Rabu (31/1/2024).

Mungkin anda suka

Salah satu tersangka yang berhasil ditangkap, ternyata merupakan oknum pegawai Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Lampung Tengah.

“Dalam pengungkapan ini, memang benar ada oknum tersebut BNN Kabupaten Lampung Tengah, statusnya honorer,” kata Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika kepada wartawan.

Oknum berinisial MY ini berperan sebagai kurir, dan sudah sukse mengirimkan sembilan kali paket sabu.”8 sebelumnya berhasil dan yang terakhir ini berhasil digagalkan,” jelasnya.

Dari 9 kali melakukan pengiriman sabu ini, total MY telah berhasil mendapatkan keuntungan sebesar Rp 2,3 miliar.

Sementara itu Direktorat Tindak Pidana Narkotika Bareskrim Polri tengah menelusuri cara raja narkoba Fredy Pratama menyembunyikan duit hasil narkoba.

“Memang banyak operandi baru seperti modus keuangan mereka sudah lakukan dengan cara lain tidak lagi melalui rekening, tapi jalur melalui crypto currency, ini kita sedang dalami kembali,” ujar Direktur Tindak Pidana Narkotika Bareskrim Polri Brigjen Mukti Juharsa, kepada wartawan.

“Tim ini tidak akan pernah berhenti untuk terus menghalau barang-barang yang masuk melalui jaringan Fredy Pratama, termasuk aset-asetnya akan kita tracing terus,” sambungnya.

Hingga saat ini Bareskrim Polri dan Polda jajaran telah menangkap 46 orang tersangka dalam jaringan Fredy Pratama.

Back to top button