Arena

Mau Lebih Berprestasi, Shin Tae-yong Minta Tambah Pemain Keturunan

Pelatih Shin Tae-yong menegaskan Timnas Indonesia masih membutuhkan tambahan pemain diaspora atau keturuan guna memberikan prestasi.

Dengan kekuatan yang ada saat ini, Timnas Indonesia memang sedang naik kelas dan bersaing di Asia. Namun jika ingin lebih, Coach Shin menegaskan wajib ada pemain diaspora lain.

“Memang skuad saat ini baik dan baik pula dalam hal prestasi saat ini, tapi untuk kedepannya, biar kami bisa lebih berprestasi, se-bisa mungkin akan cari (pemain keturunan),” kata pelatih asal Korea Selatan tersebut di Lapangan A, Senayan, Senin (10/10/2023).

Sejauh ini, pelatih berusia 52 tahun tak pernah absen memanggil pemain-pemain keturunan ke dalam skuadnya. Mulai dari Jordy Amat, Sandy Walsh, Shayne Pattynama, hingga Ivar Jenner, dan Rafael Struick.

Sementara, Shin juga dipastikan mendapat satu amunisi tambahan dalam waktu dekat dengan kehadiran pemain asal klub Serie B, Venezia, Jay Idzes yang rencananya akan dinaturalisasi oleh PSSI.

Pelatih yang sempat menukangi Timnas Korsel di Piala Dunia 2018 menegaskan saat ini PSSI juga tengah melalukan proses naturalisai terhadap bintang tim Divisi Championship, Swasea City, Nathan Tjoe-A-On.

Pemain 21 tahun dikabarkan semakin dekat dengan pintu naturalisasi menjadi warga negara Indonesia (WNI).”Setahu saya lancar untuk naturalisasi pemain tersebut (Nathan Tjoe-A-On),” beber Shin.

Meski begitu, pelatih yang mengantarkan Timnas U-23 ke Piala Asia 2024 itu belum mengetahui lebih lanjut sudah sejauh mana proses naturalisasi pemain diaspora kelahiran Belanda itu.

“Jujur masalah administrasi belum tahu, akan bertemu dulu dengan Pak Ketum (PSSI/ Erick Thohir) akan setelah itu akan saya umumkan,” tandasnya.

Back to top button