News

Mahfud Tak Sepakat dengan Jokowi Soal Debat Capres Serang Personal


Menkopolhukam yang juga calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud Md mengaku tidak sepakat dengan penilaian Presiden Joko Widodo soal 
debat capres ketiga yang digelar KPU pada Minggu (7/12024) malam.

Mahfud menolak pernyataan Jokowi soal debat capres yang hanya lebih menyerang antarpersonal, bukan pada substansi visi dan misi masing-masing capres.

“Ya mungkin (terlalu personal) kalau penilaian presiden. Kalau saya sih tidak,” kata Mahfud ketika ditemui usai Sidang Kabinet Paripurna di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (9/1/2024).

Lebih jauh, Mahfud menilai penyelenggaraan debat ketiga Pilpres 2024 sudah bagus.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo menganggap debat ketiga Pilpres 2024 tidak edukatif karena banyak serangan yang bersifat personal.

Menurut dia, serang menyerang wajar dalam debat asalkan seputar kebijakan atau visi. Bukan personal.

“Saling menyerang enggak apa-apa tapi kebijakan, policy, visinya yang diserang. Bukan untuk saling menjatuhkan dengan motif-motif personal. Saya kira enggak baik dan enggak mengedukasi,” kata Jokowi di Serang, Senin (8/1).

 

Back to top button