News

Kemenag Selesaikan Penilaian Properti Warga di Area Kampus UIII, Depok


Penanganan Dampak Sosial (PDS) Kemasyarakatan untuk pembangunan Kampus Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII) di Cisalak, Depok memasuki tahap akhir. Proses penilaian bangunan dan tumbuhan di lahan UIII seluas 32,9 hektar dilakukan oleh Tim Kantor Jasa Penilai Publik (KJPP) dengan dukungan Tim Terpadu PDS Kemasyarakatan Lahan UIII.

Mungkin anda suka

Penilaian berlangsung dari Kamis, 21 Desember 2023 hingga Minggu, 24 Desember 2023. Tim KJPP dan Tim Terpadu PDS Kemasyarakatan Lahan UIII melakukan penelusuran lapangan, mendapatkan respon positif dari warga. Kegiatan ini melibatkan warga dalam bertukar informasi mengenai data dan dokumen yang dibutuhkan untuk proses penilaian.

Menurut perwakilan Tim Hukum Kementerian Agama, Misrad, antusiasme warga muncul karena mereka ingin segera memperoleh uang santunan untuk bangunan dan tumbuhan yang mereka garap. 

“Masyarakatnya sangat antusias menunggu kehadiran tim KJPP agar segera mereka mendapatkan penilaian,” kata Misrad dalam keterangan persnya, Senin (25/12/2023).

Misrad menyatakan bahwa kerja sama antara warga dan Tim KJPP berlangsung kooperatif, dengan dokumentasi lapangan yang menunjukkan komunikasi lancar selama proses penilaian. 

“Tim KJPP yang turun ke lapangan berhasil melakukan penilaian kepada 201 warga, sudah berhasil menilai 278 bidang selama empat hari ini,” ungkap Misrad.

Proses penilaian ini dianggap penting dalam langkah pembangunan kampus UIII, sebagai salah satu proyek strategis nasional. Keterlibatan dan kooperasi warga setempat menunjukkan dinamika positif dalam pengembangan infrastruktur pendidikan dan sosial di Indonesia.

Back to top button