News

Kabar Duka, Petinggi Sunda Empire Lord Rangga Meninggal Dunia

Sosok yang sempat menghebohkan dunia maya dengan mengaku sebagai pemimpin Sunda Empire, Rangga Sasana atau lebih dikenal dengan sebutan Lord Rangga, dikabarkan meninggal dunia di Brebes, Jawa Tengah, Rabu (7/12/2022).

Belum diketahui penyebab kematian pria yang selalu berpenampilan unik dengan topi baretnya ini. Warga Desa Grinting, Kecamatan Bulakamba, Brebes, Jawa Tengah itu dikabarkan meninggal dunia pada Rabu pagi sekitar pukul 05.30 WIB.

Kabar ini menyeruak di dunia maya dan diunggah oleh berbagai akun. Salah satunya adalah akun media sosial Facebook Pesona Ketanggungan yang mengucap duka dan menulis bela sungkawa atas meninggalnya Lord Rangga.

“Innalilahi wa innailaihi rojiun. Telah meninggal dunia Edi Raharjo alias Lord Rangga Bin almarhum Murwat Hadi Wijaya Meninggal pukul 05.30 WIB tadi pagi di RS MUTIARA BUNDA Tanjung. Ya Allah..Kaget Karmin, Pengrasa Instagrame esih posting beberapa jam yang lalu. Kita doakan bersama sama semoga Lord Rangga diterima segala amal ibadahnya dan di ampuni segala kesalahannya. Serta meninggal dalam keadaan Husnul Khotimah Aamiin Ya Allah (Forward Informasi dari kawan kawan di Grinting),” tulis akun tersebut.

Sekadar diketahui, Lord Rangga pernah membuat gempar masyarakat Indonesia setelah mengaku bahwa dia bersama rekan-rekannya mendirikan Kerajaan Sunda Empire.

Pria kelahiran 12 September 1967 itu sempat mendekam dalam penjara karena dianggap menyebarkan berita bohong hingga menimbulkan keonaran terkait Sunda Empire tersebut.

Pada 13 April 2021, Lord Rangga bebas bersyarat dari penjara. Setelah itu, ia menjadi selebritis, diundang oleh pihak stasiun televisi dan bintang tamu di sejumlah podcast YouTube.

Back to top button