News

Jokowi Soal 2024 Jatahnya Prabowo, Dasco: Penyemangat bagi Partai Gerindra

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menilai pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ihwal dukungannya terhadap Prabowo Subianto sebagai Ketua Umum Partai Gerindra untuk memimpin Indonesia pada 2024, sebagai penyemangat bagi Gerindra.

“Ya tentu bagi Gerindra apa yang disampaikan Presiden Jokowi kemarin, tentu jadi penyemangat buat partai dan seluruh kader Partai Gerindra di seluruh Indonesia,” ujar Dasco di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (8/11/2022).

Meski begitu, Dasco menyebut penyemangat ini tidak lantas membuat partainya merasa puas. Menurutnya, hal ini seharusnya dapat semakin meningkatkan kinerja partai untuk terus menaikkan elektabilitas.

“Namun itu juga, kami anggap penyemangat yang membuat kami juga tidak putus-putusnya bekerja semaksimal mungkin untuk menaikkan elektabilitas partai, capres kami, dan kami minta para kader untuk tidak berpuas diri (terhadap) apa yang disampaikan (oleh) Presiden Jokowi, (tentu menjadi) penyemangat dan introspeksi kami (di) internal,” terangnya.

Sebelumnya, Jokowi saat menghadiri HUT ke-8 Partai Perindo di Jakarta, Senin (7/11/2022) melontarkan pernyataan bahwa pada 2024 menjadi jatah Prabowo setelah kalah secara berturut-turut dalam dua kali pemilu terakhir.

“Saya ini dua kali Wali Kota di Solo menang, kemudian ditarik ke Jakarta, Gubernur sekali menang. Kemudian dua kali di Pemilu Presiden juga menang. Mohon maaf Pak Prabowo. Kelihatannya setelah ini jatahnya Pak Prabowo,” kata Jokowi dengan bernada guyon yang direspons hadirin dengan tala dan tepuk tangan.

Adapun Prabowo yang duduk di barisan terdepan dalam acara Perindo itu ikut berdiri dan memberi hormat ke arah Jokowi.

Tak hanya itu, Jokowi sebelumnya juga menyinggung dukungan terhadap Prabowo selepas menghadiri pameran Indo Defence Expo dan Forum 2022 di Jakarta Internasional Expo, Jakarta pada Rabu (2/10/2022). Jokowi juga mengaku kerap bertukar-pikiran dengan Prabowo.

“Sudah sejak awal kok (tanya) restu-restu? Sejak awal saya sampaikan mendukung beliau,” tutur Jokowi.

Back to top button