News

Jika Terpilih Jadi Presiden, Prabowo Bertekad Lanjutkan Program Jokowi

Bakal calon presiden (bacapres) dari Partai Gerindra Prabowo Subianto mengapresiasi kerja pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Menurutnya, program-program yang sedang berlangsung di era Jokowi perlu dilanjutkan.

“Strategi pembangunan yang sedang dikerjakan pemerintah di bawah Pak Jokowi sudah benar dan saya bertekad, seandainya saya menerima mandat dari rakyat saya akan teruskan strategi tersebut,” ujar Prabowo dalam Rakernas Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) 2023 di Makassar, Kamis (13/7/2023).

Menurut Prabowo sumber daya manusia dan masalah kesehatan di Indonesia perlu menjadi perhatian utama. Sebab, menurutnya, banyak isu-isu krusial di antaranya dari sektor kesehatan dan pendidikan yang akhir-akhir ini mengalami berbagai persoalan.

“Bagaimana menghadapi pendidikan guru honorer dan menghadapi masalah kesehatan, serta cara menghilangkan stunting yang bukan dengan ceramah atau wejangan, tapi menghilangkan stunting harus kita hidupkan posyandu dengan pelayanan yang baik,” tutur Prabowo.

Lebih Lanjut, Ketua Umum Partai Gerindra ini mengingatkan soal perlunya kerja sama yang baik antara pemerintah pusat dan daerah, agar kebijakan-kebijakan yang dibuat dapat terlaksana.

“Betapa bagus pun rencana yang dibuat di pusat, kalau implementasinya tidak bagus pembagunannya akan terhambat, maka perlu bersama-sama kita mulai dari pemerintah pusat, gubernur, bupati, dan wali kota untuk saling mendukung terkait kebijakan yang akan dibuat,” katanya.

Ia juga mengajak masyarakat Indonesia untuk bersyukur dengan keadaan yang ada sekarang setelah apa yang sudah dilalui oleh Tanah Air dalam beberapa tahun terakhir. “Kita paham dan mengerti bahwa bangsa kita ini saat ini berada di satu persimpangan jalan, tapi kita patut bersyukur bahwa bangsa kita telah mengalami proses sejarah yang penuh cobaan dan tantangan. Kita harus mengerti bangsa ini sangat besar dengan salah satu negara dengan jumlah pendudukan terbanyak di dunia,” ungkapnya.

Sekadar informasi, Rakernas Apeksi 2023 ini juga menghadirkan dua calon presiden (capres) dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Rasyid Baswedan dan Ganjar Pranowo. Kedua capres tersebut masing-masing juga menyampaikan gagasannya di depan Wali Kota se-Indonesia. Rakernas berlangsung dari 10 hingga 14 Juli 2023.

Back to top button