News

Jelang Debat, Ganjar Lakukan Agenda Internal dan Mahfud Keliling Demak


Calon presiden (Capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo akan melaksanakan kampanye hari ke-39 dengan melakukan agenda internal jelang debat ketiganya. Agenda ini terungkap dari Media Center Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud per Jumat (5/1/2024) di Jakarta.

Ganjar diketahui akan melaksanakan agenda internal jelang debat ketiga yang akan dilaksanakan di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (7/1/2024).

Selain itu, calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud MD akan menjalankan kampanyenya dengan berkeliling Demak, Jawa Tengah (Jateng).

Agenda tersebut akan diawali dengan menghadiri acara syukuran awal tahun persekutuan Gereja-gereja di Indonesia. Mahfud dijadwalkan akan tiba pukul 11.00 WIB di Graha Oikoumene, Senen, Jakarta Pusat.

Kemudian, Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) ini akan langsung bertolak ke Demak, Jawa Tengah.

Ia diketahui akan menghadiri acara selawat Persatuan Indonesia (Perindo) di Lapangan Bola Prampelan, Sayung, Demak. Mahfud diagendakan tiba di lokasi pukul 19.00 WIB.  

Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada hari Senin, 13 November 2023, menetapkan tiga bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta Pilpres 2024.

Hasil pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilpres 2024 pada hari Selasa, 14 November 2023, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, sedangkan jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.

Back to top button