Arena

Indonesia Babak Belur di Final Leg Pertama

Timnas Indonesia harus mengakui kehebatan Thailand empat gol tanpa balas dalam final leg pertama Piala AFF 2020.

Bertanding di National Stadium, Singapura, Indonesia tak berkutik selama 90 menit dan harus mengakui kehebatan tim Gajah Perang 4-0.

Gol-gol kemenangan Thailand dicetak oleh Chanathip Songkrasin (2′, 52′) Supachok Sarachat (67′) serta Bordin Phala (83′).

Hasil ini membuat skuad Garuda butuh kerja ekstra keras untuk membalikkan keadaan pad leg kedua. Pertandingan leg kedua akan berlangsung pada 1 Januari 2020.

Thailand langsung mengoyak gawang Indonesia saat laga baru berjalan dua menit. Chanathip Songkrasin melepaskan sepakan keras dari dalam kotak penalti, bola melewati Nadeo Argawinata, 1-0 Thailand unggul.

Indonesia kembali kecolongan di awal-awal babak. Tujuh menit babak kedua berjalan, Chanathip Songkrasin mencetak gol keduanya lewat serangan balik cepat. 2-0 Thailand unggul.

Memasuki menit 67, Thailand menjauh 3-0. Supachok Sarachat mencetak gol cantik usai menerima operan Philip Roller.

Thailand mencetak gol keempat di menit 83. Bordin Phala mencatatkan namanya di papan skor usai menerima assist dari Worachit Kanitsribumphen. 4-0 Thailang semakin berada di atas angin.

Tak ada lagi gol tercipta hingga penghujung pertandingan. Skor 4-0 untuk Thailand bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Ivan Setyadhi

Dreamer, Chelsea Garis Biru, Nakama, Family Man, Bismillah Untuk Semuanya, Alhamdulillah Atas Segalanya
Back to top button