Arena

Hasil Survei LSI: Mayoritas Masyarakat Setuju Etho Jadi Ketum PSSI

Lembaga Survey Indonesia (LSI) telah merilis hasil survei terbarunya yang dilakukan pada tanggal 10-17 Februari 2023 terkait Kepercayaan Publik Terhadap Lembaga Penegak Hukum, Isu-isu Penegakan Hukum, dan PSSI. Berdasarkan temuan survei tersebut, direktur eksekutif LSI, Djayadi Hanan, menyatakan bahwa mayoritas masyarakat setuju menteri BUMN Erick Thohir (Etho) menjadi ketua umum PSSI.

“Rupanya pilihan para peserta di KLB itu tidak berbeda jauh dengan masyarakat. Masyarakat juga kalau disuruh milih Ketum PSSI, milihnya Erick Thohir,” kata Djayadi Hanan secara virtual, Rabu (1/3/2023).

Dalam survei tersebut, sebanyak 75% publik mengetahui dan setuju dengan Kongres Luar Biasa PSSI. LSI melakukan simulasi dengan 10 nama, kemudian 5 nama, dan sampai pada 2 nama. Dari hasil simulasi, nama Etho menjadi pilihan mayoritas publik. Mantan presiden Inter Milan itu menduduki peringkat pertama dengan capaian 43,1 persen dari 10 nama calon ketua umum PSSI.

Dalam simulasi dua nama kandidat calon ketua umum PSSI, Etho juga mendapatkan suara terbanyak yakni 64,4 persen. Sedangkan La Nyalla Mattaliti hanya mendapat 6,3 persen, dan sisanya tidak menjawab sebanyak 29,3 persen. Djayadi Hanan menjelaskan bahwa sikap masyarakat terhadap PSSI tercermin dalam keputusan Kongres Luar Biasa PSSI.

“Jadi sikap masyarakat terhadap PSSI tercermin juga dalam keputusan KLB,” jelasnya.

Metode survei yang digunakan adalah random digit calling (RDG) pada 1228 responden dengan margin of error sekitar 2,9 persen. Populasi survei ini adalah warga negara Indonesia yang berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah dan memiliki telepon, sekitar 83% dari total populasi nasional.

Back to top button