News

Catat, Gibran Janji Beri Atensi Khusus untuk Anak Stunting di Rusun Cilincing


Calon Wakil Presiden (Cawapres) Gibran Rakabuming Raka memberikan antensi khusus bagi anak-anak yang mengalami stunting atau keterlambatan masa pertumbuhan.

Hal tersebut diungkapkan dalam pidatonya di acara deklarasi relawan Buruh Pelabuhan Rusun Cilincing, Jakarta Utara.

Dalam pidatonya, mulanya Gibran bertanya kepada warga yang hadir apakah ada anak yang mengalami stunting di rusun Cilincing.

“Bapak-bapak ibu-ibu di sini ada anak-anak yang stunting engga? sehat semua ya?,” ujar Gibran di Rusun Cilincing, Jakarta Utara, Sabtu (9/12/2023).

Kemudian warga menjawab terdapat tujuh anak yang mengalami stunting. Oleh sebab itu, Gibran mengaku akan memberikan atensi khusus bagi anak-anak tersebut.

“Ada? beberapa? nanti kita berikan atensi khusus juga ya,” katanya.

“Tujuh orang? di sini ada berapa KK total? empat ribuan? empat ribuan KK ya? Setelah saya pulang dari sini nanti ada yang membantu,” tambah dia.

Pada pidatonya, Gibran juga menekankan agar para warga senantiasa menjaga kesehatan serta kerukunan.

“Bapak Ibu yang penting sehat, semua pilihan beda boleh, yang penting Bapak Ibu rukun semua, sehat semua ya,” pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, Calon wakil presiden (Cawapres) nomer urut 2 Gibran Rakabuming Raka akan melakukan kampanye di kawasan Jakarta dan Karawang, Sabtu (9/12/2023).

Berdasarkan agenda yang diterima inilah.com, pada agenda pertama pukul
09.00 – 10.00 WIB Gibran akan menghadiri Deklarasi Buruh Pelabuhan, Rusun Cilincing, Jakarta Utara.

Kemudian, pukul 11.00 – 12.00 walikota Solo itu akan Blusukan di Kelurahan Cempaka Putih Barat, Jakarta Pusat. Disana, Gibran akan menyapa masyarakat sekaligus menyerap aspirasi serta sosialisasi.

Pada malam hari, Walikota Solo tersebut akan melanjutkan kampanye ke Karawang, Jawa Barat untuk menghadiri acara musik bertema Satnite with Pandugi (Pantura Dukung Gibran).

Selanjutnya, untuk menutup kampanye di Karawang, Gibran juga dijadwalkan akan silaturahmi ke Kyai Junaidi Al Baghdadi, pimpinan Pondok Pesantren Albaghdadi dan pimpinan majelis manaqiban Syekh Abdul Qodir Jaelani.

Back to top button