News

BNPT Tetap Tinjau Aspek Keamanan GBK Meski Piala Dunia Belum Pasti

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) memastikan akan tetap menjalankan tugas melakukan assesment objek vital dan fasilitas publik yang ada di DKI Jakarta termasuk stadion GBK yang akan digunakan untuk Piala Dunia U-20.

Deputi I Bidang Pencegahan, Perlindungan, dan Deradikalisasi Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Mayjen TNI Nisan Setiadi mengatakan bahwa pihaknya tidak terpengaruh terkait persoalan penolakan keikutsertaan Israel dalam Piala Dunia U-20 yang akan digelar di Indonesia.

“Oh enggak ada (pengaruh itu), kita tetap mengharapkan U-20 dilaksanakan di Indonesia, ini dalam waktu dekat, untuk event FIFA U20 kita minggu ini akan mengasesmen stadion GBK yang akan dipakai U-20 piala dunia, termasuk beberapa hotel yang akan ditempati mereka,” kata Mayjen TNI Nisan Setiadi di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (28/3/2023).

Nisan optimis bahwa pengamanan yang dilakukan BNPT akan maksimal. Mulai dari aparat keamanan Polri, sarana dan pra sarana juga akan memenuhi persyaratan standar minimal.”Saya asesmen untuk venue atau tempat-tempat yang jadi perhelatan pertandingan FIFA U20, termasuk nanti juga Formula E, dan ASEAN Summit juga,” ujarnya.

“Nah, kita sudah sepakat nanti akan memberikan bantuan kepada Pemda DKI untuk mengasesmen, yang pertama ya Balaikota, kantor-kantor, fasilitas publik, termasuk tempat hiburan dan hotel,” tambah Nisan.

Nisan melihat bahwa DKI Jakarta adalah center of gravity sehingga perlu adanya peningkatan keamanan demi aktifitas publik yang aman dan nyaman.”Jadi, kita akan melakukan asesmen tempat-tempat fasilitas publik, obyek vital strategis, maupun pusat keramaian lah supaya Jakarta aman, karena ini kan barometer, center of gravitynya yah,” pungkasnya.

Back to top button