Arena

Prediksi Semifinal Piala AFF U-23: Indonesia Vs Thailand

Timnas Indonesia U-23 bakal meladeni kekuatan Timnas Thailand U-23 pada babak semifinal Piala AFF U-23, Kamis (24/8/2023). Duel sarat gengsi itu akan berlangsung di Rayong Province Stadium sekitar pukul 20.00 WIB.

Indonesia wajib menang jika ingin menjaga kans juara di turnamen kali ini. Namun, kemenangan tentu tak semudah membalikkan telapak tangan bagi pasukan yang dibesut Shin Tae-yong.

Mungkin anda suka

Merah Putih boleh jadi tim yang tak diunggulkan dalam laga kali ini. Skuad Garuda Muda tampil tanpa sejumlah pilar utama, belum lagi mereka akan bermain di kandang tim lawan, jelas bukan suatu yang mudah.

Bicara statistik sepanjang turnamen, Muhammad Ferarri dan kawan-kawan juga tak punya sepak terjang yang mentereng.

Tergabung di Grup B bersama Malaysia dan Timor Leste, Garuda Muda hanya mampu mendulang satu kemenangan. Tiga poin krusial itu didapat timnas ketika mengalahkan Timor Leste dengan skor tipis 1-0.

Sementara melawan musuh bebuyutan Malaysia, Bagas Kaffa cs tak mampu berbicara banyak. Timnas dipaksa pulang tanpa poin usai kalah 1-2 atas tim Negeri Jiran.

Total hanya tiga gol yang mampu dikemas pasukan Shin Tae-yong sepanjang fase Grup. Catatan yang sama sekali kurang meyakinkan dari Garuda Muda.

Sebaliknya, Thailand melewati tiga laga mereka di fase grup sempurna. Bersaing di Grup A bersama tiga tim lain, yakni Kamboja, Brunei, dan Myanmar pasukan Issara Sritaro tampil menggigit hingga mampu mencetak delapan gol dan finish di posisi puncak klasemen.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong sendiri memuji performa pasukan tuan rumah. Shin menganggap, Thailand sebagai tim terbaik di ajang kali ini.

“Saya banyak melihat banyak pertandingan Thailand dan Malaysia di turnamen ini. Saya pikir Thailand memiliki skuad terbaik (di Piala AFF U-23) di banding tim lainnya,” kata Shin dalam jumpa pers sebelum laga, Rabu (23/8/2023).

Meski begitu, pelatih asal Korea Selatan mengaku telah mempelajari gaya bermain Gajah Perang dalam beberapa laga terakhir. Alhasil, besar kemungkinan skuad Garuda Muda akan bermain dengan tempo cepat guna mengimbangi laju Phodchara Chainarong dan kolega.

“Kami akan memberikan yang terbaik untuk pertandingan besok dan mencoba bermain kombinasi dengan cepat,” tandas Shin.

Head to head

Timnas Indonesia punya rekor pertemuan buruk bila bersua Timnas Thailand U-23. Berdasarkan catatan yang terhimpun, dari sembilan laga yang tercipta, Garuda Muda hanya mampu meraih satu kemenangan.

Satu-satunya hasil positif diraih Merah Putih ketika tampil di SEA Games 2019 Filipina. Saat itu Timnas Indonesia sukses mengalahkan Thailand 2-0

Perkiraan Susunan Pemain

Timnas Indonesia U-23 (4-4-2): Ernando Ari Sutaryadi; Bagas Kaffa, Muhammad Ferrari, Alfeandra Dewangga, Haykal Alhafiz; Kelly Sroyer, Arkhan Fikri, Muhammad Kanu, Beckham Putra; Muhammad Ragil, Ramadhan Sananta.

Pelatih: Shin Tae-yong.

Timnas Thailand U-23 (4-3-3): Thirawooth Sruanson, Chinnapat Buaphan, Songchai Thongcham, Warinthon Jamnongwat, Kasidit Kalasin,Thanison Paibul Kij Charoen, Kittichai Yaidee, Natcha Promsomboon, Pattara Soimalai, Podchara Chainarong, Chudit Wanpraphao.

Pelatih: Issara Sritaro

Prediksi
Jika melihat perolehan masing-masing tim dalam dua laga penyisihan group yang telah dimainkan, terlihat bahwa Timnas Thailand akan lebih unggul dari Timnas Indonesia.

Meski begitu, Skuad Garuda Muda punya motivasi lebih menghadapi Thailand. Apalagi pasukan Shin Tae-yong bertekad memberikan hasil maksimal di kejuaraan kali ini.

Pertandingan akan berjalan sengit dan laga keduanya akan berlangsung imbang saling serang.

Back to top button