News

Beda dari Ganjar, Prabowo Lebih Pilih Terjunkan Kader Ketimbang Main Medsos

Direktur Eksekutif Lingkar Madani (LIMA) Ray Rangkuti menilai gaya sosialisasi yang dilakukan bakal calon presiden (bacapres) Prabowo Subianto dengan dua bacapres lainnya, Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan, sedikit berbeda.

Menurutnya, Prabowo terlihat lebih sering menerjunkan langsung anggota partainya, ketimbang menyapa masyarakat di media sosial (medsos). “Nampaknya, sosialisasi Pak Prabowo banyak didasarkan pada kerja-kerja anggota partai,” kata Ray pada Inilah.com di Jakarta, dikutip Selasa (4/7/2023).

Ia menyebut Prabowo juga beberapa kali terlihat terjun langsung di tengah masyarakat melakukan berbagai aktivitas bersama massa, seperti yang dilakukan Ganjar dan Anies.

Ray menilai bahwa gaya Ganjar lah yang paling luwes dalam berinteraksi dengan masyarakat, baik secara langsung atau melalui medsos. “Ganjar mengadopsi sedikit gaya sosialisasi Pak Jokowi. Sekalipun, tentu, tetap dengan gaya masing-masing,” ujar Ray.

Di lain sisi, ada Anies Baswedan yang telah mengumumkan lebih awal akan menjadi bacapres di pemilu 2024 mendatang. Diketahui, Anies juga terjun langsung ke masyarakat di awal-awal deklarasinya. “Bertemu dengan basis massa yang khususnya dekat dengan Nasdem. Dan pada basis yang terbaca memang bakal jadi lahan dulang suara Anies,” ungkap Ray.

Sesekali Anies juga melempar isu kritik terkait kinerja Presiden Joko Widodo di dalam kampanyenya, baik dalam forum formal maupun informal. Selain itu, Anies juga menulis pokok umum pikirannya di beberapa media. “Tapi, isunya masih sangat umum, yang dapat disebut akan juga disentuh oleh bacapres lainnya,” pungkas Ray.

Diketahui, dari ketiga capres yang kerap menjadi perhatian publik, nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dianggap jadi sosok yang kerap muncul di medsos. Di twitter, tercatat hingga 3 Juli 2023, Ganjar menulis 200 cuitan. Jumlah ini jauh berbeda dengan Anies yang hanya menulis 30 cuitan dan Prabowo yang hanya menulis 7 cuitan dalam sebulan terakhir.

Statistik yang sama juga dialami Ganjar di platform Instagram. Dalam Instagramnya, Ganjar rata-rata memposting 10 sampai 20 postingan dalam seminggu dan rata-rata mendapatkan 29 ribu likes per postingan. Kegetolan Ganjar dalam memposting dan melebarkan sayap ke medsos, membuat dirinya kerap muncul dalam medsos melalui algoritma.

Back to top button