News

Anies: Aparat Jangan Intimidasi Orang yang Berikan Kesaksian Kecurangan Pemilu


Calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan, meminta aparat penegak hukum tidak mengintimidasi setiap orang yang ingin bersaksi terkait praktik kecurangan dalam Pemilu 2024.

Mungkin anda suka

“Kami minta kepada seluruh jajaran aparat kita, jangan ada yang mengintimidasi mereka yang bersaksi karena kita sudah menemukan di lapangan,” ujar Anies setelah bertemu Tim Hukum Nasional (THN) Anies-Muhaimin (AMIN) di Jakarta, Selasa (20/2/2024).

Kata Anies, mereka yang menemukan praktIk kecurangan dalam Pemilu 2024 mengalami intimidasi dan ketakutan untuk menyampaikannya.

“Padahal, ini negeri yang merdeka, jangan sampai itu terjadi,” tutur Anies.

Anies menyebut, saat ini pihaknya sedang mengumpulkan data-data terkait kecurangan yang terjadi dalam Pemilu 2024.

“Kami tidak ingin separuh-separuh biar tuntas semuanya. Di daerah sekarang proses pengumpulan sedang jalan terus,” ungkapnya.

Pihaknya, ujar Anies, tidak ingin gegabah dalam menyampaikan informasi yang nantinya menjadi kontroversi.

“Kami ingin menghadirkan pemilu, pilpres yang berkualitas yang penuh dengan nilai kejujuran,” kata Anies.

Back to top button