News

Ambil Momen Lebaran, Prabowo-Airlangga Kembali Bahas Soal Koalisi 2024

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto kembali bertemu dengan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dalam silaturahmi Lebaran. Kali ini Airlangga yang menyambangi Prabowo di Rumah Kartanegara, Jakarta Selatan pada Minggu (23/4/2023).

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Habiburokhman mengatakan dalam pertemuan tersebut Prabowo dan Airlangga sempat kembali membahas soal politik 2024. Namun pembahasan tersebut masih dalam topik yang ringan.

Mungkin anda suka

“Pastilah membicarakan soal-soal kebangsaan ya dan juga pasti ada tipis-tipis atau agak tebal bicara soal koalisi ke depan dalam waktu dekat ini,” jawab Habiburokhman kepada awak media, usai Deklarasikan Relawan Gerakan Emak-emak Jakarta Timur, di Munik Resto, Matraman, Jakarta Timur, Selasa (25/4/2023).

Namun Habiburokhman mengaku mendapatkan arahan dari pimpinan Gerindra untuk menyampaikan poin-poin pembahasan antara Prabowo dan Airlangga beberapa waktu lalu. Apalagi pertemuan tersebut menyinggung soal koalisi di 2024.

“Tapi keputusannya kami belum disosialisasikan. Nanti kalau ada keputusan signifikan, kami para juru bicara pasti akan dipanggil,” tuturnya.

Meski belum ada hasil keputusannya, Habiburokhman menilai peluang peleburan antara KIB dengan KIR sangat terbuka lebar. Mengingat peta politik di Pemilu nanti masih sangat cair.

“Sangat mungkin, apakah KIB secara utuh atau di dalamnya, sangat mungkin sekali,” kata Habiburokhman.

Sebelumnya, Prabowo Subianto sempat membagikan momen silaturahmi lebaran dengan sejumlah tokoh, salah satunya dengan Airlangga Hartarto pada hari kedua lebaran.

Pertemuan ini didokumentasikan di akun Instagram pribadi Prabowo Subianto @prabowo. Dalam postingan tersebut, Airlangga mengunakan busana muslim bewarna hitam bertandang ke rumah Prabowo yang mengunakan baju putih di Jalan Kertanegara, Jakarta

“Dan terimakasih kepada sahabat saya Bapak Airlangga Hartarto, Ketua Umum Partai Golkar @airlanggahartarto_official atas kedatangannya,” tutup Prabowo.

Back to top button