Hangout

7 Cara Menolak Ajakan Teman Secara Halus dan Sopan supaya Tidak Sakit Hati


Sebagai makhluk sosial, manusia pasti membutuhkan teman dalam kehidupan sehari-hari. Namun, pertemanan merupakan suatu hubungan yang rumit. 

Dalam sebuah hubungan pertemanan, terkadang akan terjadi perselisihan bahkan untuk hal-hal sepele seperti menolak ajakan. Baik itu ajakan untuk nongkrong, jalan-jalan, atau kegiatan lainnya.

Anda mungkin pernah berada di sebuah posisi ketika terpaksa menyetujui ajakan dari seorang teman padahal sebenarnya Anda enggan untuk menyetujuinya. 

Sungkan, atau merasa tidak enak mungkin menjadi alasannya. Bisa jadi, Anda juga merasa takut mengecewakan orang yang Anda tolak.

Apalagi jika ajakan itu datang dari teman terdekat Anda. Terkadang, menolak ajakan dapat menimbulkan rasa bersalah dalam diri Anda. 

Namun, menolak ajakan sebenarnya bukan sesuatu hal yang salah. Mengatakan tidak kepada sebuah ajakan merupakan hak Anda. 

Selain itu, dengan mengatakan tidak, Anda secara tidak langsung telah memberikan batasan yang jelas dalam menjalankan hubungan pertemanan Anda.

Cara Menolak Ajakan Teman dengan Halus

Ilustrasi: Seseorang Bingung untuk Menolak Ajakan Teman.
Ilustrasi: Seseorang Memikirkan Cara Menolak Ajakan Teman. (Sumber Foto: Pexels)

Sayangnya, masih ada beberapa orang yang tidak tahu bagaimana cara menolak sebuah ajakan. 

Jika Anda masih bingung, berikut beberapa cara menolak ajakan dengan sopan tanpa menyakiti perasaan teman Anda:

1. Berikan Alasan yang Jujur

Kejujuran merupakan suatu hal yang sangat penting dalam menjalani hubungan. Kepercayaan akan didapatkan ketika Anda selalu bicara jujur.

Saat menolak ajakan teman, lebih baik berikan alasan yang jujur. Seorang teman yang baik akan menghargai kejujuran Anda dan memahami alasan penolakan Anda. 

Jika Anda berbohong dalam memberikan alasan, ada kemungkinan kebohongan Anda akan ketahuan dan dapat memperumit hubungan pertemanan Anda.

2. Selalu Ucapkan Terima Kasih

Mengucapkan terima kasih merupakan salah satu cara menolak ajakan dengan sopan. 

Dengan mengutarakan rasa berterima kasih sebelum menolak ajakan, Anda secara tidak langsung menghargai ajakan teman Anda. Apalagi jika itu merupakan ajakan yang spesial. 

Mungkin tidak semua orang mendapatkan ajakan yang sama dari teman Anda. Maka Anda wajib mengatakan terima kasih kepada teman yang sudah mengajak Anda.

3. Minta Waktu untuk Menjawab

Terkadang, sebuah ajakan datang dari jauh hari. Jika mendapatkan kasus seperti ini, Anda bisa meminta waktu terlebih dahulu sebelum menolak ajakan. 

“Saya cek jadwal dulu ya.”

“Kasih saya waktu untuk berpikir dulu ya.”

Kata-kata seperti itu dapat Anda gunakan sebagai salah satu cara menolak dengan halus. 

Namun, jika ingin menggunakan cara ini, pastikan Anda juga menanyakan kapan teman Anda butuh jawaban Anda.

4. Tawarkan Alternatif

Jika Anda menolak ajakan teman karena terhalang oleh janji lain atau memiliki jadwal lain, Anda dapat menawarkan jadwal alternatif kepada teman Anda.

Menawarkan opsi alternatif juga dapat berlaku jika Anda merasa tidak cocok dengan titik pertemuan dari ajakan teman Anda. 

Dengan menawarkan alternatif, Anda dan teman Anda bisa lebih saling menghargai dan mengerti tentang keinginan masing-masing.

5. Perhatikan Bahasa Tubuh dan Ekspresi Anda

Pada zaman sekarang, ajakan dari seorang teman umumnya akan datang melalui sosial media

Namun, terkadang juga ada ajakan langsung. Misalnya, ketika sedang hangout, teman Anda mengajak berlibur bulan depan.

Jika Anda harus menolak ajakan langsung seperti ini, pastikan bahasa tubuh dan ekspresi Anda tidak menyinggung teman Anda. 

Karena tidak jarang bahasa tubuh dan ekspresi wajah disalahartikan. Apalagi, jika berhubungan dengan penolakan.

6. Pilih Kata-Kata yang Tepat

Dalam memberikan alasan untuk menolak ajakan, Anda perlu mengatur kata-kata Anda dengan tepat. 

Jika Anda sampai salah memilih kata-kata, bisa jadi teman Anda akan tersinggung atau kecewa.

Selain harus dimulai dengan terima kasih, Anda juga sebisa mungkin sampaikan maaf. Meminta maaf merupakan salah satu cara menolak ajakan dengan sopan. 

Selain itu, Anda juga dapat mengatakan bahwa Anda menghargai ajakan dari teman Anda.

7. Tentukan Prioritas

Sebuah ajakan mungkin tidak selalu datang disaat yang tepat. Terkadang, ajakan dari teman Anda datang pada saat yang sama dengan kegiatan Anda yang lain.

Saat mengalami kasus seperti ini, Anda perlu menentukan prioritas. Apakah ajakan teman Anda lebih penting dari kegiatan Anda yang lainnya, atau sebaliknya.

Jika Anda memang harus menolak ajakan teman Anda karena hal ini, maka sampaikanlah secara jujur ke teman Anda. 

Teman yang baik akan mengerti kenapa Anda harus memprioritaskan urusan Anda yang lain dibanding dengan ajakannya.

.

.

Baca berita dan artikel menarik lain Inilah.com di Google News.

Back to top button