Arena

5 Sirkuit MotoGP dengan Lintasan Terpanjang yang Sulit Ditaklukkan

Ajang balap MotoGP Mandalika Pertamina Grand Prix 2023 telah berakhir dan dimenangkan pebalap Francesco “Pecco” Bagnaia, disusul Maverick Vinales dan Fabio Quartararo yang menempati podium kedua dan ketiga, Minggu (15/10/2023).

Selain trofi, ketiganya juga mendapatkan hadiah spesial berupa keris pusaka Lombok. Pemberian cendera mata ini sekaligus guna memperkenalkan keris ke dunia internasional setelah UNESCO mengakui keris sebagai warisan budaya tak benda milik Indonesia.

Ajang balap MotoGP yang berlangsung 13-15 Oktober 2023 di sirkuit Mandalika, NTB ini, berjalan lancar. Chief Sporting Officer Dorna Sport, Carlos Ezpeleta bahkan melemparkan pujian dengan mengatakan infrastruktur sirkuit sudah jauh lebih baik dari gelaran tahun pertama.

Sementara itu, merujuk ajang MotoGP 2022 sebanyak 21 sirkuit digunakan dan sirkuit Mandalika menempati peringkat ke-18 dengan panjang lintasan 4,32 km dan 17 tikungan (11 tikungan kanan dan 6 kiri).

Umumnya panjang lintasan sirkuit MotoGP antara 4 sampai 5 kilometer.

Tapi tahukah Anda, ada beberapa sirkuit paling panjang di MogoGP yang sulit ditaklukkan.

Dibutuhkan konsentrasi untuk melibas sirkuit paling panjang di MotoGP tersebut.

Berikut 5 sirkuit MotoGP paling panjang dan sulit ditaklukkan seperti dikutip dari Bolasport.com.

1. Sirkuit Silverstone, Inggris

sirkuit motogp terpanjang
Sirkuit Silverstone, Inggriss (Foto: Wikipedia)

Sirkuit Silverstone menjadi sirkuit dengan lintasan terpanjang pada MotoGP 2022.

Panjang lintasan sirkuit yang terletak di Inggris ini mencapai 5,90 kilometer.

Memiliki 18 tikungan dengan sepuluh tikungan kanan dan delapan tikungan kiri, membuat Silverstone sebagai sirkuit dengan tikungan terbanyak kedua setelah sirkuit Americas di Austin, Texas, Amerika Serikat.

Sirkuit Americas adalah trek terpanjang, namun Silverstone juga merupakan sirkuit yang lebar dengan lebar lintasan 17 meter

Alhasil, karakter Sirkuit Silverstone cukup merata untuk kemampuan semua motor MotoGP.

2. Sirkuit Sepang, Malaysia

sirkuit motogp terpanjang
Sirkuit Sepang, Malaysia (Foto: Wikipedia)

Sirkuit Sepang, Malaysia, menempati posisi ke-2 sirkuit terpanjang MotoGP di dunia.

Sirkuit kebanggaan Malaysia ini memiliki panjang lintasan 5,54 km.

Sirkuit utama biasanya berpacu searah jarum jam, dengan panjang 5.543 km (3.444 mil), dan terkenal karena tikungannya yang bagus untuk berakselerasi.

3. Sirkuit Americas, AS

sirkuit motogp terpanjang
Sirkuit Americas, AS (Foto: Wikipedia)

Tepat di sebelah selatan ibu kota negara bagian, Austin, sirkuit MotoGP Americas di Texas dibangun untuk menjadi tuan rumah Grand Prix AS dan pertama kali muncul di kalender F1 pada tahun 2012.

Sirkuit Americas adalah sirkuit berbeda kesepuluh di Amerika Serikat yang menjadi tuan rumah Kejuaran Dunia.

Panjang lap di sirkuit tersebut adalah 5,513km atau sekitar 3,426 mil untuk 56 lap balapan dan jarak balapan 308,728km.

4. Sirkuit Losail, Qatar

post-cover
Sirkuit Losail, Qatar (Foto: Wikipedia)

Sirkuit Internasional Losail adalah arena pacuan kuda di luar kota Lusail, utara Doha, Qatar.

Panjang sirkuit Losail adalah 5.380 km (3.343 mi), dan jalur lurus utamanya sejauh 1.068 km (0.664 mi). 

Sirkuit ini dikelilingi rumput buatan untuk mencegah pasir memasuki trek.

Losail Circuit Sports Club merupakan tempat yang menawarkan area yang luas untuk berbagai acara.

Lusail memiliki banyak venue yang dapat disewa sebagai lounge Perhotelan VIP untuk pesta khusus.

5. Sirkuit Mugello, Italia

sirkuit motogp terpanjang
Sirkuit Mugello, Italia (Foto: Wikipedia)

Sirkuit Mugello (Autodromo Internazionale del Mugello) adalah trek balap motor yang terletak di dekat Scarperia e San Piero, Tuscany, Italia

Sirkuit ini memiliki panjang 5,245 kilometer, berisi 15 tikungan dan bentangan lurus sepanjang 1,141 km (0,709 mil). Kapasitas 50.000 kursi stadion berdiri.

Mugello memiliki Akreditasi dan Sertifikasi Lingkungan FIA bintang 3 dalam ISO 9001, ISO 14001, ISO 45001, ISO 20121, dan Skema Manajemen Lingkungan dan Audit.

.

.

Baca berita dan artikel menarik lain Inilah.com di Google News.

Back to top button