Arena

5 Pebalap MotoGP yang Meninggal di Sirkuit saat Balapan

Pebalap Honda Marc Marquez kembali gagal finis di MotoGP Mandalika Pertamina Grand Prix selama dua edisi beruntun.

Marquez diketahui terjatuh di tikungan ke-13. Kecelakaan itu membuat dirinya terpaksa meninggalkan sisa balapan dan kehilangan angka yang membuat posisinya jatuh dari urutan ke-8 hingga urutan ke-10.

Dalam dunia olahraga otomotif, terutama roda dua, insiden kecelakaan bisa terjadi kapan saja.

Tidak hanya pemula, bahkan pembalap profesional seperti Valentino Rossi hingga Marquez sempat mengalami kecelakaan beberapa kali. 

Bahkan beberapa diantaranya cukup fatal dan membuat harus beristirahat dalam waktu yang cukup lama. Kedua pebalap ternama itu beruntung masih bisa menghirup udara segar hingga saat ini.

Di lain sisi, ada banyak juga pebalap yang meninggal dunia saat balapan di pertandingan otomotif. Berikut daftar lengkapnya:

1. Dajiro Kato

Dajiro Kato, pembalap yang meninggal dunia di sirkuit
Dajiro Kato (Photo: Getty Images)

Dajiro Kato adalah pebalap asal Jepang yang lahir pada 4 Juli 1976.

Kato dikenal sebagai pebalap Grand Prix ternama yang pernah menjuarai kompetisi Suzuka 8 Hours di tahun 2000 dan 2002.

Namun pada Grand Prix Jepang yang diadakan di Sirkuit Suzuka pada 6 April 2023, Kato kehilangan kendali atas sepeda motornya sampai akhirnya dirinya keluar dari lintasan balap.

Kato dan motornya menabrak ban penghalang yang diikuti oleh penghalang busa.

Penghalang ban dan busa merupakan standar keselamatan yang dibuat oleh MotoGP untuk meminimalisir kecelakaan untuk para peserta.

Tapi sayang, takdir berkata lain.

Kato terluka sangat parah di bagian kepala saat menyentuh tepi penghalang busa.

Atas kejadian dan luka itu, Kato akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya.

2. Marco Simoncelli

Marco Simoncelli
Marco Simoncelli (Photo: Getty Images)

Marco Simoncelli, adalah pembalap asal Italia yang lahir pada 20 Januari 1987.

Marco dikenal sebagai sosok periang dan terkenal dengan gaya balap yang cukup garang.

Tapi sayangnya, pria muda itu harus menghembuskan nafas terakhir di sirkuit Internasional Sepang, Malaysia 23 Oktober 2011 pada MotoGP Malaysia 2011.

Berdasarkan berbagai media, SImoncelli terjatuh saat berbelok di tikungan ke-11 dan tertabrak oleh motor Edwards.

Edwards terjatuh, namun dia hanya mengalami patah tulang bahu. Di lain sisi, Simoncelli berbaring diam di lintasan sesaat setelah kecelakaan dengan helmnya terlepas dalam kecelakaan itu.

Setelah insiden terjadi, perlombaan dihentikan dan Simoncelli langsung dibawa ke pusat medis Sirkuit Sepang.

Simoncelli sempat mendapat perawatan selama 45 menit sebelum meninggal. Kepala medis, Michele Macchiagodena menyatakan bahwa Simoncelli mengalami “trauma serius di kepala, leger, dan dada”.

3. Luis Salom

Luis Salom
Luis Salom (Photo: Getty Images)

Luis Salom, seorang pembalap asal Spanyol yang mengalami kecelakaan tragis yang merenggut nyawanya pada 2016 di ajang Moto2.

Diketahui dia mengalami kecelakaan di sesi latihan bebas 2. 

Tapi sayangnya, pebalap berusia 24 tahun itu gagal melakukan manuver di tikungan 12 sehingga dia terjatuh dan terpental hingga menabrak pembatas lintasan.

Motonya terlempar ke atas, sedangkan Salom (yang sudah melepas motor) berada di bawahnya. Akhirnya, peristiwa yang mengerikan mau tak mau terjadi.

Salom segera dilarikan ke Rumah Sakit Umum de Catalunya. Tapi sayangnya, dia dikabarkan meninggal dunia di meja operasi karena luka-luka yang dideritanya.

4. Jason Dupasquier

Jason Dupasquier
Jason Dupasquier (Photo: Getty Images)

Pebalap yang meninggal selanjutnya ada Jason Dupasquier yang mengalami kecelakaan tragis di ajang Moto3 di MotoGP Italia 2021 yang berlangsung di Sirkuit Mugello.

Peristiwa terjadi saat Dupasquier menjalani Kualifikasi 2 Moto3 Italia 2023.

Saat itu dia terlibat dalam bersenggolan dengan pebalap lain dari Tim Red Bull KTM Tech 3, Ayumu Sasaki, dan Indonesian Racing Team Gresini, Jeremy Alcoba, di tikungan 9.

Pasca senggolan itu, Sasaki dan Alcoba mengalami cedera parah. 

Di lain sisi, Dupasquier tidak sadarkan diri sehingga petugas medis dan staf segera menangani dia selama 45 menit sebelum dilarikan ke rumah sakit untuk penanganan lebih lanjut.

Setelah berada di rumah sakit, pihak media mengonfirmasi bahwa pebalap berusia 19 tahun itu mengalami politrauma di bagian kepala, dada, dan perut.

Setelah mendapat dua kali operasi dan penanganan lebih lanjut, pihak rumah sakit tidak dapat menyelamatkan nyawa Dupasquier.

5. Shoya Tomizawa

Shoya Tomizawa, pembalap MotoGP yang meninggal di sirkuit
Shoya Tomizawa (Photo: Getty Images)

Pebalap MotoGP yang meninggal dunia di sirkuit selanjutnya adalah Shoya Tomizaw.

Shoya adalah seorang pebalap sukses asal Jepang yang lahir pada 10 Desember 1990.

Namanya melambun setelah sukses berkarir di All Japan Road Race Championship. Setelah itu, dia mulai beralih ke MotoGP dan berkompetisi di kelas 250cc.

Debut pertamanya dalam MotoGP terjadi di Sirkuit Dunia Misano pada tanggal 5 September 2010

Pada lap ke-12, Shoya berhasil menempati posisi ke-4. Tapi sayang, dia terjatuh di Curvone, sebuah tikungan kanan yang cepat. 

Dia berusaha melebarkan posisi pada tikungan itu sebelum kehilangan keseimbangan pada ban bagian belakang. Tak lama setelah itu, dia dihantam oleh motor Scott Redding dan Alex de Angelis.

Dia segera dibawa ke pusat medis sirkuit, sebelum dipindahkan ke rumah sakit di Riccione. Shoya menderita trauma tengkorak, toraks, dan perut.

Tapi sayang, dia dikabarkan meninggal dunia pada pukul 14:20, saat Shoya berusia 19 tahun.

Kematiannya kemudian diumumkan di akhir perlombaan. Untuk menghormati kematiannya, bendera podium diturunkan menjadi setengah tiang dan momen kemenangan dirayakan tanpa sampanye.

.

.

.

Baca berita dan artikel menarik lain Inilah.com di Google News.

Back to top button