News

Zulhas Akui Sanggup jadi Mediator Koalisi Kebangsaan

Ketua Umum (Ketum) Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) mengaku sanggup apabila ia diberi mandat sebagai mediator terbentuknya Koalisi Kebangsaan. Dengan kata lain, Zulhas bersedia menjadi figur yang membuat meleburnya Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dan Koalisi Indonesia Raya (KIR).

“Saya siap untuk menjadi apa sajalah kesana kemari gitu ya, untuk merajut ini sehingga bisa kenyataan sehingga ada jalan tengah yang kokoh yang kuat untuk memajukan Indonesia saya kira itu,” ucap Zulhas setelah menemui Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Sabtu petang (8/4/2023)

Dalam pertemuan hari ini saja, Zulhas mengemukakan sudah mendapat restu dari KIB. Malah, kata dia, Ketum Golkar Airlangga Hartarto menyambut baik silaturahmi yang terjalin antara PAN dan Gerindra.

“Saya kira begitu dan saya datang ini juga sudah bicara sama Pak Airlangga sama KIB. Mereka senang hati karena silaturahim ini, pertemuan itu kan antara pimpinan parpol apalagi tentu penting yang enggak sama bisa jadi mengerti apalagi kalau yang mengerti bisa jadi sama saya kira demikian terima kasih,” sebut dia.

Semula, Zulhas mengaku tak menampik pertemuannya dengan Prabowo membahas upaya pembentukan koalisi kebangsaan.

Ia juga menyampaikan bahwa pembentukan koalisi kebangsaan saat ini berada di bawah komando Presiden RI Joko Widodo.

“Negara besar tidak mungkin diurus satu atau dua (parpol), tetapi harus besar juga yang mengurus, yang kita kadang-kadang sebut Koalisi Kebangsaan itu. Karena perlu kebersamaan kita untuk memajukan negeri ini, itulah salah satu tentu semua ini dibawah orkestra komando,” kata Zulhas menegaskan.

Back to top button