Hangout

Wah! 10 Komedian Termahal di Indonesia Ini Gajinya Luar Biasa, Ada yang Rp1 Miliar Per Bulan!

Jocelyn Chia, seorang komika asal Amerika Serikat yang dibesarkan di Singapura viral pasca lelucon kontroversinya di dalam pertunjukan stand-up comedy di New York.

Dalam pertunjukannya dia membuat lelucon terkait hilangnya penerbangan Malaysia Airlines MH370 pada tahun 2014. Dampaknya, kini dia menjadi incaran Kepolisian Malaysia.

Bahkan Kepolisian Malaysia juga berencana untuk melibatkan Interpol dalam upaya pencarian komika asal Amerika Serikat tersebut.

Wanita berusia 39 tahun ini diketahui berprofesi sebagai pengacara sebelum beralih karir sebagai komedian. Namanya memuncak saat dia tampil di acara Gotham Comedy Live yang dibawakan oleh William Shatner, pada 2013.

Pengacara adalah salah satu profesi yang paling menjanjikan. Selain dari jenjang karir, gaji pengacara di Amerika Serikat bisa mencapai USD126.930 atau setara Rp1,9 miliar setahun.

Kendati demikian, banyaknya profesional yang mengubah kariernya menjadi seorang komedian tidak sepenuhnya karena kecelakaan. Faktanya, bekerja sebagai pelawak juga dapat memberikan dampak finansial yang cukup menggiurkan.

Berikut adalah deretan komedian Indonesia yang sering tampil di berbagai program hiburan:

1. Sule

Sule Komedian Termahal Di Indonesia - inilah.com
Photo: Fajar Sulsel

Entis Sutisna atau dikenal sebagai Sule adalah salah satu komedian termahal di Indonesia. Sule berasal dari keluarga sederhana yang tumbuh di Cimahi.

Perjalanan karir komedinya dimulai pada tahun 2005 di grup SOS bersama Oni Suwarman dan Obin Wahyudi atau Ogi melalui ajang pencarian bakat pelawak yang diselenggarakan oleh salah satu Televisi Nasional.

Grup SOS berhasil menjadi juara pertama di acara bakat tersebut. Setelah audisi itu, Sule dan SOS mendapat banyak tawaran tampil di berbagai acara.

Di tahun 2008, Sule mendapat tawaran sebagai salah satu komedian di acara komedi garapan Wishnutama. Dari acara itu, nama Sule melambung tinggi dan sukses di jagat hiburan.

Melalui berbagai sumber, perkiraan gaji atau komisi Sule untuk mengisi satu acara televisi bisa mencapai Rp1 miliar per bulan.

Berdasarkan laman intipseleb.com, total kekayaan Sule mampu mencapai angka Rp29 miliar rupiah di tahun 2022. Sumber kekayaannya berasal dari acara komedi, film komedi, dan akun YouTube Channel-nya.

2. Andre Taulany

Andre Taulany Komedian Termahal Di Indonesia - inilah.com
Photo: Parboaboa

Di posisi ke dua ada Andre Taulany yang mengawali karirnya sebagai penyanyi bersama grup band Stinky di tahun 1996. Salah satu lagu yang paling terkenalnya adalah “Mungkinkah” dan “Jangan Tutup Dirimu”.

Selain aktif sebagai vokalis, Andre Taulany juga menjajal dunia akting dan tampil di beberapa judul film, salah satunya adalah Kiamat Sudah Dekat (2003) dan Cerita Cinta (2001).

Di tahun 2008, Andre Taulany bergabung di acara lawak yang sama dengan Sule. Dari acara itu nama Andre dan rekan OVJ lainnya melonjak dan makin dikenal masyarakat.

Kontrak kerja Andre di OVJ berakhir di tahun 2014. Tak lama setelah itu, Andre Taulany dan Sule mendapat tawaran menjadi pembawa acara di program Inilah Talk Show.

Berdasarkan berbagai sumber, besaran gaji yang diterima oleh Andre Taulany untuk satu episode di OVJ mencapai Rp50 juta. Hingga saat ini masih belum diketahui gaji Andre Taulany di acara Inilah Talk Show, melihat dari besaran gaji yang diterimanya dulu, seharusnya Andre mendapat lebih dari Rp50 juta per episodenya.

Jumlah total kekayaannya ditaksir mencapai Rp21 miliar di tahun 2022. Adapun sumber kekayaannya berasal dari program televisi, pembawa acara, bintang iklan, dan YouTube Channelnya yang diperkirakan keuntungannya mencapai Rp1,6 miliar per bulan.

3. Aziz Gagap

Aziz Gagap - inilah.com
Photo: Bengkulu Ekspress

Muhammad Aziz atau dikenal Aziz Gagap adalah salah satu pemain film dan komedian di Indonesia tersukses saat ini. Jauh sebelum terkenal, Aziz Gagap sempat melakukan berbagai jenis pekerjaan berat, mulai menjadi kenek angkutan umum, tukang gali sumur, hingga jualan koran.

Aziz Gagap mengawali karir komedinya melalui panggung lenong dari satu kelurahan ke kelurahan lain. Di tahun 1999, dia berhasil mendapat tawaran bermain di acara “Paviliun 21” di TVRI bersama Bagito dan Patrio.

Di tahun 2008, nama Azis Gagap mulai menanjak setelah bergabung dalam program komedi yang sama seperti Sule dan Andre Taulany, yaitu Opera Van Java.

Dalam acara itu, Aziz Gagap tampil dengan gaya bicaranya yang unik yang berhasil menghibur jutaan masyarakat Indonesia.

Belum diketahui secara pasti gaji yang diterima oleh Aziz Gagap di acara OVJ. Namun dari berbagai sumber menjelaskan, dia sempat menolak pekerjaan senilai Rp200 juta dan memilih menerima job senilai Rp500 ribu dengan beban pekerjaan yang lebih ringan.

Total kekayaannya juga tidak terekspos di media manapun, namun Aziz Gagap diketahui memiliki banyak aset mewah seperti properti dan bisnis peternakan kambing.

4. Parto

Parto - inilah.com
Photo: WowKeren

Eddy Soepono atau dikenal Parto Patrio adalah komedian yang sudah dikenal masyarakat Indonesia sejak tahun 1990-an bersama member grup komedinya yang bernama Patrio bersama Eko dan Akri.

Jauh sebelum Sule dan Andre Taulany terkenal, Parto sudah terlebih dahulu aktif dan tampil di berbagai program komedi di televisi nasional. 

Namun setelah dia bergabung di acara Opera Van Java, namanya semakin melejit, begitu pula dengan penghasilannya.

Berdasarkan berbagai sumber, bayaran per satu episode di OVJ bisa mencapai Rp30 juta. Dari penghasilannya itu, sekarang dia memiliki banyak aset properti mewah dan koleksi senapan angin yang ditaksir mencapai Rp50 juta.

5. Nunung

Nunung - inilah.com
Photo: Jago Dangdut

Sule, Andre, Aziz, Parto, dan Nunung, kelima komedian ini merupakan member OVJ dari tahun 2008 hingga tahun 2020-an. Hampir 12 tahun lamanya mereka menghibur masyarakat Indonesia melalui acara ini, jadi tidak heran jika semua member OVJ masuk dalam daftar komedian termahal di Indonesia.

Nunung yang merupakan komedian perempuan satu-satunya di OVJ juga ikut kecipratan mendapat gaji yang fantastis dari acara ini. Tidak diketahui pastinya besaran gaji yang diterima Nunung di acara OVJ.

Nunung sadar popularitasnya saat itu tidak akan bertahan lama. Dari hasil kerja kerasnya di  dunia hiburan, Nunung memutuskan untuk membangun kos-kosan di daerah Solo untuk investasinya di masa depan.

Selain kos-kosan, dia juga membeli aset properti mewah berupa villa di Tawangmangu, Karanganyar.

6. Tukul Arwana

Tukul Arwana Komedian Termahal Di Indonesia - inilah.com
Photo: Hops.id

Jika berbicara tentang komedian, rasanya kurang jika tidak menyebut nama Tukul Arwana. 

Perjalanan karir Tukul Arwana hampir sama seperti Aziz Gagap, dia sempat melakukan berbagai jenis pekerjaan seperti menjadi sopir pribadi, sopir angkutan umum, hingga sopir truk.

Bakat lawaknya sebenarnya sudah terlihat sejak duduk di bangku Sekolah Dasar (SD). Bahkan sejak kecil Tukul ikut berbagai lomba lawak mulai dari tingkat Madya hingga nasional.

Kehidupannya yang sulit mulai berubah seketika saat dirinya mendapat kesempatan menjadi model di video klip “Air” yang dibawakan oleh penyanyi cilik Joshua Suherman di tahun 1997.

Berkat projeknya itu, Tukul Arwana mendapat banyak tawaran pekerjaan lain untuk mengisi program televisi. Namanya mulai memuncak saat dirinya mendapat kepercayaan sebagai pemandu program Empat Mata yang tayang pada tahun 2006.

Dari program itu Tukul sangat dikenal dengan jargonnya “ndeso” dan “kembali ke laptop”.  Setelah itu Tukul juga turut mewarnai industri perfilman Indonesia di “Otomatis Romantis dan Cinlok”.

Dilansir dari berbagai sumber, Tukul Arwana bisa mendapat bayaran sekitar Rp30 hingga Rp50 juta per episode saat membawakan acara di salah satu televisi.

Total kekayaannya ditaksir mencapai ratusan miliar yang terdiri dari kontrakan sebanyak 200 pintu di Jakarta, rumah senilai Rp80 miliar, dan 15 kendaraan bermotor.

7. Komeng

Komeng - inilah.com
Photo: Fimela

Komedian yang dikenal dengan jargon “apaan tuh?” juga masuk dalam daftar komedian termahal di Indonesia.

Nama Komeng pertama kali muncul di layar kaca televisi melalui grup lawaknya yang bernama Kompor Diamor.

Ciri khas lawaknya sangat khas, bahkan penonton dibuat berpikir keras untuk bisa mencerna guyonan yang dia lontarkan.

Komeng juga aktif mengisi program komedi di TV nasional, salah satunya adalah Kerajaan Sahur (2006), Saatnya Kita Sahur (2006), Opera Van Java (2008-2009), Gong Show (2008-2012), dan Wara-Wiri (2009-2001).

Selain aktif menjadi komedian dan pembawa acara, Komeng juga sering tampil di berbagai serial komedi seperti Otak-Otak Kuda (1996), Puteri Duyung (2000-2004), Kolor Sakti (2003), Kecil-Kecil Jadi Manten (2017), dan Kompleks Pengabdi Istri RT02 (2018).

Dilansir dari berbagai sumber, Komeng bisa mendapat bayaran sebesar Rp40-Rp45 juta per satu episode dan total kekayaannya ditaksir mencapai Rp20 miliar.

8. Eko Patrio

Eko Patrio - inilah.com
Photo: Rumah123

Dirinya kini dikenal sebagai politisi dan anggota DPR RI dari tahun 2009 hingga 2019. Namun jauh sebelum itu, Eko Patrio dikenal sebagai salah satu pelawak yang terkenal di tahun 90-an. 

Eko pertama kali muncul sebagai pelawak melalui grup komedi bersama Parto dan Akri di acara Televisi Pendidikan Indonesia (TPI). Nama acara itu kemudian menjadi trade mark bagi ketiga pelawak tersebut.

Setelah sukses sebagai komedian, Eko mendapat tawaran sebagai tamu presenter acara gosip KISS (Kisah Seputar Selebritis). Saat itu program KISS dipegang oleh Indra Safera dan Anjasmara, namun Eko mendapat kesempatan untuk menjadi presenter tetap di acara tersebut.

Tidak diketahui secara pasti nominal gaji yang diterima Eko Patrio selama menjadi pelawak.

9. Cak Lontong

Cak Lontong Komedian Termahal Di Indonesia - inilah.com
Photo: PWMU.CO

Lies Hartono atau dikenal dengan nama Cak Lontong adalah komedian terkenal yang sempat populer di tahun 2016 melalui program Waktu Indonesia Bercanda yang tayang di Net TV.

Cak Lontong dicap sebagai pelawak termahal di Indonesia dengan pendapatan yang hampir sama seperti Parto, yakni berkisar Rp30 juta per episode. Total kekayaannya tidak diketahui secara pasti, namun diperkirakan mencapai puluhan miliar rupiah.

10. Denny Cagur

Denny Cagur Komedian Termahal Di Indonesia - inilah.com
Photo: MataMata

Denny Cagur masuk dalam daftar komedian termahal di Indonesia yang mengawali karir bersama grup Cagur di tahun 1997.

Bakat melawaknya sudah ada sejak dia masih duduk di Sekolah Dasar dan mulai aktif tampil di berbagai pentas.

Menginjak usia remaja, Denny mulai serius menggeluti karir komedi dengan mempelajari bagaimana cara melawak dengan menonton video-video dari grup komedi legendaris, seperti Bagito dan Ngelaba.

Saat kuliah di Universitas Negeri Jakarta, Denny mulai serius dan membuat grup lawak bernama Cagur bersama teman-temannya. Saat ini dia aktif mengisi acara Opera Van Java dengan formasi yang baru. 

Tidak diketahui berapa nominal bayaran per episode yang diterima Denny Cagur. Selain dari pelawak, Denny Cagur juga memiliki sumber pendapatan lain seperti bisnis kuliner dan akun YouTube pribadinya yang disebut bisa meraih keuntungan sebesar Rp14 juta hingga Rp239 juta per bulan.

Baca berita dan artikel menarik lain Inilah.com di Google News.

Back to top button