News

Usai Pertemuan di NasDem Tower, Anak Buah SYL Hubungi Oknum KPK Bahas Pengkondisian Perkara Kementan


Terdakwa Mantan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian, Kasdi Subagyono pernah  berkomunikasi dengan seseorang oknum melalui video call yang diduga membahas pengkondisian perkara kasus Kementerian Pertanian (Kementan) yang ditangani oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Hal ini diungkapkan oleh Mantan Sespri Sekjen Kementerian Pertanian, Merdian Tri Hadi ketika dicecar oleh Ketua Majelis Hakim Rianto Adam Pontoh, di ruang Sidang Pengadilan Tipikor PN Jakarta Pusat (Jakpus), Rabu (24/4/2024).

Pada awalnya Merdian menceritakan berbagai rentetan peristiwa setelah KPK melakukan penyelidikan kasus korupsi di Kementan. Mulai dari pertemuan antara Kasdi dan Terdakwa Eks Direktur Alsintan Muhammad Hatta dengan Wakil Ketua Umum NasDem, Ahmad Ali di rumah yang berada di Jakarta Barat.

Kemudian, Kasdi yang bertemu seseorang di NasDem Tower, Gondangdia, Jakarta Pusat, pada Juni Tahun 2023.

Usai pertemuan di Gedung 23 lantai itu, saat perjalanan di dalam mobil, Kasdi ditelpon oleh Hatta. Saat itu, Hatta memberi nomor telepon seseorang oknum kepada Kasdi.

“Apa yang mereka bicarakan?” tanya hakim.

“Pak Kasdi hanya diberikan nomor sama Pak Hatta diminta ‘Pak Sekjen tolong hubungi ke nomor ini’,” jawab Merdian.

Kasdi lalu melakukan panggilan video kepada oknum tersebut. Setidaknya, dalam panggilan video tersebut ada dua orang berkomunikasi dengan Kasdi.

Merdian membeberkan isi percakapan video call, salah satu oknum tersebut memperingati Kasdi agar tak salah lagi mengatas namakan ‘ketua’.

“Yang pertama Pak Kasdi ditegor sama orang di sana bahwa ‘Kementan hati-hati jangan sampai salah orang lagi, jangan sampai ada orang yang mengatasnamakan ketua’,” ujar Merdian.

Lalu, meminta Kasdi untuk menyiapkan uang dolar diduga untuk pengkondisian perkara kasus korupsi Kementan yang ditangani oleh KPK.

“Maksudnya ini ketua apa ? ketua KPK?” tanya hakim.

“KPK, Jadi Pak Kasdi minta ‘izin bapak arahan bagaimana’, hanya menanyakan bagaiman arahannya, ‘ya udah siapkan saja 5 nanti kami atur’,” jawab Merdian.

Kasdi disebut sempat bertanya kepada sosok tersebut maksud dari angka 5. Orang itupun tak memberikan jawaban yang jelas. Sebab, hanya disebutkan dolar tanpa menyebutkan nominal lebih rinci 5 ribu dolar kah atau 5 dolar saja.

“Pak Kasdi menanyakan 5 apa maksudnya, yang pihak sana menjawabnya dolar. Pak Kasdi bilang ‘baik pak saya koordinasikan dulu’,” kata Merdian.

Setelah itu, Kasdi menelpon Hatta kembali membahas isi percakapan dengan oknum tersebut.
 

Back to top button