News

Timnas Optimistis Patahkan “Kutukan” Spesialis Runner-up Piala AFF

Timnas Indonesia bakal memulai misi bertarung di Piala AFF 2022 pada Selasa mendatang (20/12/2022). Kendati sejumlah pekerjaan rumah (PR) dan persoalan masih menyelimuti, penggawa Garuda optimistis dapat mematahkan “kutukan” spesialis runner-up di perhelatan tersebut.

“Masih banyak (PR), tapi masih ada waktu, jadi kita akan cepat perbaiki untuk target juara nanti,” kata pemain gelandang Timnas Rachmat Irianto kepada awak media dikutip Kamis (15/12/2022).

Salah satu pilar Persib Bandung itu membeberkan bahwa kondisi skuad asuhan Shin Tae-yong saat ini dalam kondisi prima.

“Kondisi juga mulai meningkat secara fisik dan kebugaran juga bagus semua,” kata Rachmat menegaskan

Seluruh arahan dan petuah dari sang pelatih, lanjut Irianto, juga dicerna dengan baik oleh rekan-rekan sejawatnya di Timnas.

“Alhamdulillah berjalan lancar dengan baik. Teman-teman juga menikmati latihan yang diberikan Coach Shin,” jelas dia.

Turnamen Piala AFF 2022 akan dibuka dengan dua laga Grup A antara Kamboja vs Filipina dan Brunei Darussalam vs Thailand.

Irianto dan kawan-kawan sendiri baru akan tampil di laga perdananya pada Jumat (23/12/22) melawan Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

“Lebih kerja keras lagi dan semangat buat memberikan yang terbaik buat Indonesia untuk jadi juara,” saat disinggung soal arahan khusus Shin jelang laga perdana.

Spesialis Runner-up

Sejak tahun 1996, turnamen yang semula bernama Piala Tiger itu terselenggara sebanyak 13 kali. Timnas tercatat enam kali masuk final. Namun, tak kunjung meraih juara. Tak ayal, gelar spesialis Runner-up pun disematkan pada serdadu Merah Putih di turnamen tersebut.

Final terakhir yang diikuti Timnas Indonesia terjadi di Piala AFF 2021 (AFF Cup 2020). Kontra Thailand dalam pertandingan dua leg laga final, Indonesia mengubur mimpi jadi juara. Sebab, Timnas Indonesia kalah agregat 2-6 dari Thailand. di leg pertama, Evan Dimas cs tumbang 4-0. Kemudian Timnas hanya mampu menahan seri Thailand 2-2 dalam partai kedua.

Dua laga kandang Grup A

Piala AFF 2022 akan digelar pada 20 Desember 2022 hingg 16 Januari 2023. Pada turnamen itu, tim nasional Indonesia berada dalam Grup A bersama juara bertahan Thailand, Filipina, Kamboja dan Brunei Darussalam.

Skuad Garuda setidaknya akan melakoni dua laga kandang, selain kontra Kamboja, Timnas juga bakal menjamu Thailand pada 29 Desember 2022.

Back to top button