News

Tepis Isu Lengserkan Ketum Golkar, Lodewijk: Airlangga Masih Capres

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Golkar Lodewijk F Paulus menampik dengan tegas isu Musyawarah Nasional Luar Bisa (Munaslub) Partai Golkar untuk melengserkan atau memberhentikan dukungan Airlangga Hartarto sebagai calon presiden (capres). Ia menyebutkan, Golkar saat ini masih disibukkan antara lain oleh perbaikan data bakal calon anggota legislatif (caleg), persiapan proses daftar calon tetap (DCT).

“Jangan berandai-andai gitu, sampai sekarang Airlangga masih sebagai capres dari Partai Golkar,” kata Lodewijk saat ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (11/7/2023).

Lodewijk mengatakan, pihaknya masih akan terus mendorong Airlangga sebagai capres sesuai dengan mandat Musyawarah Nasional (Munas) Partai Golkar tahun 2019. Ia turut menjelaskan, apa yang sedang dilakukan Airlangga merupakan rekomendasi Dewan Pakar yang diberikan kepada Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Golkar.

“(Pertama) membuat poros baru. Kedua waktunya kapan, sudah tahu, sudah ngomong bulan Agustus. (Ketiga) keliling-keliling roadshow sebagai ketua umum Golkar, bukan sebagai calon presiden,” jelas Lodewijk.

Meski begitu, kata Lodewijk mengungkapkan, pihaknya juga memperkenalkan Airlangga sebagai capres karena hal ini merupakan amanat dari Munas tahun 2019.

Diketahui, Dewan Pakar Partai Golkar telah melakukan rapat untuk membahas soal nasib Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai capres. Rapat ini dilakukan pada Minggu (9/7/2023) di rumah Ketua Dewan Pakar Golkar, Agung Laksono, Jalan Cipinang-Cempedak, Jakarta Timur.

Anggota Dewan Pakar DPP Partai Golkar Ridwan Hisjam mengatakan, pihaknya akan mendorong pelaksanaan Munaslub Partai Golkar. Langkah ini didorong untuk mengevaluasi posisi Airlangga sebagai capres Partai Golkar 2024.

“Pilpres, yaitu keputusan Munas Golkar, Desember 2019, yang salah satunya memutuskan Ketum (Airlangga Hartarto) sebagai capres, yang sampai hari ini belum menunjukkan tanda-tanda ke mana arah DPP Partai Golkar,” kata Ridwan seperti dikutip, Senin (10/7/2023).

Back to top button