News

Temui 100 Pemuda, Anies Minta Sumbangsih Gagasan Demi Wujudkan Perubahan

Bakal calon presiden (bacapres) 2024 Anies Baswedan menyapa langsung 100 pemuda di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (15/2/2023). Dalam kesempatan ini, Anies meminta pemuda dan pemudi itu memberikan sejumlah gagasannya sebagai bagian dari upaya mewujudkan gerakan perubahan di daerahnya masing-masing maupun Indonesia secara keseluruhan.

“Karena itu mulai dari pertanyaan, nanti ada jawaban dan jawaban sebagai ide yang baru. Jadi teman-teman semua saya berharap anda bisa meneruskan tentang gagasan untuk membawa ide ini dalam urusan yang lebih besar lagi,” ujar Anies.

Sebagai medium untuk menampung gagasan itu, Anies akan memasukkan seluruh ide dari 100 orang pemuda ke dalam sebuah buku dengan judul #BawaIdeMu: Kumpulan Gagasan Perubahan dari Anak Muda Indonesia.

“Bila sudah punya gagasan di usia yang relatif belia kami ingin agar apa yang anda alami selama di Jakarta anda gandakan ke depan. Jadilah garda terdepan untuk perubahan dengan membawa gagasan,” jelas Anies.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menilai, membawa gagasan itu bukan dengan menempatkan diri sebagai figur yang paling tahu dan paling superior.

“Anda menyampaikan, kemudian anda menginspirasi dan anda menggerakkan. Keberhasilannya saat anda berhasil menggerakkan. Nanti muncul apa yang disebut sebagai impak,” sambungnya.

Sebagai informasi, Anies Baswedan sebelumnya meluncurkan platform Bawa Ide. Platform Bawa Ide tujuannya menjadi wadah bagi anak muda untuk mengutarakan keresahannya dan mendorong solusi yang sesuai dengan konteks daerahnya kepada Anies Baswedan.

Dari sekitar 5.000 peserta yang mendaftar di 34 provinsi di Indonesia, terpilih 100 orang yang lolos dan mendapat undangan ke Jakarta. Pemuda-pemudi itu verdiskusi bersama Anies Baswedan dan menjadi bagian dari gerakan perubahan, baik bagi daerahnya maupun bangsa.

Diskusi bersama Anies Rabu malam menjadi kegiatan terakhir 100 pemuda di Jakarta.

Back to top button