News

Soal Timnas AMIN, NasDem Tepis Dugaan Diintervensi Jokowi

Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali menepis dugaan yang menyebut sulitnya pembentukan Tim Nasional (Timnas) Pemenangan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar  (AMIN) lantaran takut diintervensi Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sejauh ini, Koalisi Perubahan yang mengusung duet AMIN memang tak kunjung mengumumkan tim pemenangan tersebut.

Mungkin anda suka

“Emangnya ngapain pak Jokowi,” kata Ali di NasDem Tower, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (11/11/2023).

Menurut Ali, ketakutan serangan intervensi tidak boleh dibangun atas perasaan sendiri. Justru, ia mempertanyakan langkah Jokowi yang sekiranya berusaha untuk menjegal Anies.

“Kasih contoh deh apa yang pak Jokowi lakukan untuk mengganggu orang. Kan sampai sekarang Anies jadi capres (calon presiden), enggak apa,” jelas dia.

Ali menegaskan, dirinya tidak melihat ada langkah Jokowi yang mengintervensi duet AMIN yang diusung oleh Koalisi Perubahan.

“Memang kalau pak Jokowi ingin mentersangkakan Pak Anies menjadi sulit, enggak kok. Kalau pak Jokowi mau memberikan Anies dikriminalisasi emang sulit, enggak , kalau dia mau. Dan saya sampai hari ini masih berpikir positif bahwa Pak Jokowi enggak seperti itu,” ujar Ali.

Dia pun memastikan, konsolidasi untuk memenangkan pasangan AMIN dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 terus berjalan meski timnas pemenangan belum terbentuk secara resmi.

“(penggodokan) enggak ada yang lama, kan belum dibutuhkan juga, buktinya konsolidasi Anies jalan terus. Yang masalah itu ketika dibentuk kemudian stagnan karena tidak ada timnas, buktinya Anies mondar-mandir terus,” ujar Ali menegaskan.

Back to top button