News

Soal Kebijakan Luar Negeri, Anies Singgung Sidang Umum PBB hingga Palestina

Calon presiden (Capres) dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan menyinggung sejumlah hal menyangkut kebijakan luar negeri yang akan ditempuhnya jika memenangi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Kebijakan ini di antaranya menyangkut niat Anies menghadiri Sidang Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) hingga mengunjungi Palestina

Menurut mantan Gubernur DKI Jakarta itu, kehadiran Indonesia pada Sidang Umum PBB merupakan hal yang penting.

“Karena itu adalah pertemuan tertinggi dari pemimpin-pemimpin dunia dan di situ semua hadir untuk menyampaikan pandangannya tentang dunia dan apa yang harus dikerjakan,” ujar Anies saat berbicara dalam Conference on Indonesian Foreign Policy (CIFP) atau Konferensi Kebijakan Liar Negeri yang berlangsung di sebuah hotel kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta,  Sabtu (2/12/2023).

Dia menjelaskan, Indonesia merupakan negara dengan potensi luar biasa. Anies pun mengungkapkan perlu hadir dan perlu menyampaikan gagasan yang bisa digunakan oleh seluruh dunia.

Namun, mantan Gubernur DKI Jakarta ini menekankan kehadiran Indonesia dalam Sidang Umum PBB sepatutnya tidak sekadar menjadi penonton. Selain itu, Anies membeberkan, dirinya juga akan mengunjungi negara tetangga. Sebab, negara tetangga adalah sahabat dekat yang harus dijangkau.

Kemudian, Anies pun melontarkan siap mengunjungi Palestina jika terpilih sebagai presiden pada Pilpres 2024.

“Dan yang ketiga, saya ingin bisa datang ke tanah Palestina,” ujar Anies menambahkan.
 

Back to top button