News

Respons Bahtiar Usai Digeser ke Sulbar: Ini Kampung Saya


Pj Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) Bahtiar Baharuddin menyambut baik pelantikan dirinya oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian. Ia pun tak mempersoalkan dirinya digeser, yang sebelumnya memimpin Provinsi Sulawesi Selatan.

Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri itu mengatakan Sulbar merupakan kampungnya. Dia mengatakan saudaranya banyak yang tinggal di Sulbar.

“Saya paham wilayah ini karena ini juga kampung saya juga sebenarnya, Sulawesi Selatan. Jadi insyaallah yang di DPRD, kemudian di pegawai Provinsi, kemudian warganya, itu adalah senior-senior saya dan bahkan saudara-saudara saya banyak di sana,” ujarnya usai pelantikan di kantor Kemendagri, Jakarta, Jumat (17/5/2024).

Soal peluangnya maju Pilkada 2024, Bahtiar menyatakan belum berminat. Ia masih konsisten ingin menjadi ASN di Kemendagri. “Kita konsisten lah, menjadi staf yang baik dan ini kan (Pj Gubernur) cuma mengisi sementara saja. Jadi Insya Allah,” tutur dia.

Dia mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Mendagri Tito yang telah menugasinya sebagai Pj Gubernur Sulbar. Dia berterima kasih karena diberi kepercayaan.

“Saya sekali lagi terima kasih atas kepercayaan oleh Bapak Presiden, Menteri Dalam Negeri, selaku staf. Ini yang ketiga kalinya kan saya diberi kepercayaan. Dulu di Kepri, kemarin di Sulsel, sekarang di Sulbar,” ucap Bahtiar.

Diketahui, hari ini Menteri Tito melantik Sekretaris Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) Prof Zudan Arif Fakhrulloh dilantik sebagai Pj Gubernur Sulawesi Selatan menggantikan Bahtiar Baharuddin.

Lalu Bahtiar Baharuddin yang saat ini juga menjabat sebagai Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri dilantik sebagai Pj Gubernur Sulawesi Barat. Selain dua tokoh ini, terdapat pula tiga Pj Gubernur lainnya yang dilantik Tito.

Rudy Salahuddin dilantik sebagai Pj Gubernur Gorontalo. Rudy saat ini juga menjabat sebagai Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Digital, Ketenagakerjaan, dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian.

Selanjutnya ada Samsuddin A. Kadir Sekda Maluku Utara dilantik sebagai Pj Gubernur Maluku Utara. Terakhir Sekda Banten Al Muktabar dilantik sebagai Pj Gubernur Banten.

Back to top button