News

Prabowo: Jangan Merasa Sudah Menang, Pastikan Datang ke TPS


Capres nomor urut 02, Prabowo Subianto meminta kepada seluruh pendukungnya untuk datang ke tempat pemungutan suara (TPS) meski hasil survei menunjukan pasangan Prabowo-Gibran akan memenangi Pilpres 2024 dalam satu putaran.

Prabowo juga menyarankan kepada seluruh pendukungnya untuk tidak terlena dengan hasil survei tersebut. Sebab, survei bukan penentu kemenangan dan hanya ditentukan dengan pilihan masyarakat di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

“Kita harus datang ke TPS semuanya, jangan malas. Jangan merasa ‘oh kita sudah menang’ jadi tidak datang ke TPS, jangan,” ujar Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta, dikutip Selasa (30/1/2024).

Lebih lanjut, Prabowo mengatakan, ketidakhadiran pendukung Prabowo-Gibran di TPS adalah hal yang diinginkan oleh lawan politik. Dia juga mengatakan ada upaya dari oknum untuk merusak surat suara paslon 02.

“Jadi datang ke TPS, coblos nomor 2 dan tolong ditungguin dan diawasi (sampai selesai penghitungan suara),” katanya.

Menteri Pertahanan itu mengaku jika menang dalam Pilpres nanti dan mendapatkan kandat dari rakyat dirinya bersama Gibran akan menjaga kekayaan Indonesia.

“Saya benar-benar ingin mengelola dan menjaga kekayaan kita, sehingga bisa dinimakti oleh seluruh rakyat Indonesia,” ucap dia.

Prabowo menyebut, salah satu program yang akan dijalankan adalah hilirisasi sumber daya alam (SDA). Dia ingin semua SDA milik Indonesia dikelola di dalam negeri agar menjadi barang jadi, untuk selanjutnya dijual ke luar negeri.

“Pabrik-pabriknya harus di Indonesia. Yang kerja di situ harus anak-anak Indonesia. Dan kita bertekad bahwa penghasilan tidak boleh upah minimu terus menerus. Itu tekad, itu tujuan perjuangan saya saudara-saudara sekalian,” pungkasnya.

Back to top button