News

Potensi Menang Tinggi, Golkar Ingin Ridwan Kamil Pimpin Jabar Lagi


Keputusan Partai Golkar masih belum berubah, tetap mendorong Ridwan Kamil (RK) untuk maju ke Pilgub Jawa Barat (Jabar), meneruskan kepemimpinan RK periode kedua.

Demikian disampaikan Ketua DPD Partai Golkar Jabar Aceh Hasan Syadzily di Bandung, Kamis (7/3/2024). Ia mengatakan, sesuai penugasan dari Ketua Umum Airlangga Hartarto, Partai Golkar tetap mendorong RK untuk maju di Pilgub Jabar. Alasannya, peluang RK besar untuk kembali memenangkan Jabar.

“Sebagaimana surat penugasan yang diberikan oleh Ketua Umum Partai Golkar, menugaskan Bapak Ridwan Kamil untuk memenangkan Pilkada di tahun 2024,” kata Ace, Kamis (7/3/2024).

Ace menyebut selagi belum ada perubahan atas keputusan dari Airlangga, maka partai berlambang pohon beringin ini akan konsisten mendorong RK kembali menjadi gubernur Jabar untuk periode kedua.

Ia mengaku, telah berbincang secara personal dengan RK. Ace mengharapkan RK untuk tetap melanjutkan kepemimpinannya. Dengan memilih Jabar, Ace yakin potensi kemenangan Ridwan Kamil dan Partai Golkar di pilkada jauh lebih besar.

“Ya memang Pak Emil mendapatkan penugasan di dua provinsi, yaitu provinsi Jawa Barat dan provinsi DKI Jakarta. Tapi saya secara personal telah bicara kepada Pak Emil, bahwa lebih baik Pak Emil di Provinsi Jawa Barat,” ujar Ace.
 

Back to top button