News

Polisi Temukan Korban di Kasus Preman Bergolok di Apartemen Bekasi

Polisi Bekasi masih memburu sosok preman yang aksinya mengacungkan golok di sebuah apartemen di Kota Bekasi, viral di media sosial.

Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Jupriono mengatakan, pihaknya sudah mendatangi lokasi begitu video preman beredar di media sosial. Namun setelah sampai di lokasi, preman tersebut sudah kabur.

Dari penelusuran petugas kepolisian di lapangan, ada salah satu orang yang diancam saat preman bergolok itu ngamuk di sekitaran apartemen.”Anggota dikerahkan untuk ke tempat kejadian perkara dan ternyata pelakunya sudah tidak ada, hanya ada korban yang mendapat ancaman,” kata Jupriono kepada wartawan, Jumat (3/3/2023).

Diduga, orang yang diancam tersebut sempat berselisih paham dengan pelaku.”Ancaman karena selisih paham,” ungkapnya.

Sementara itu, Jupriono menjelaskan, kasus yang viral tersebut kini ditangani Polres Bekasi Kota.”Sekarang ditangani Polres Bekasi Kota, anggota sudah ke TKP beberapa saat setelah kejadian itu,” tandasnya.

Sebelumnya, sebuah video aksi premanisme di salah satu apartemen di wilayah Bekasi, viral di media sosial. Dalam video yang beredar, tampak seorang pria terekam CCTV apartemen sedang berjalan kaki di area parkiran, sambil menenteng golok.

Setelah itu, pria tersebut tanpa ampun mengayunkan goloknya hingga merusak jendela kaca di lokasi tersebut.

Rekaman CCTV lainnya menunjukkan aksi pria bergolok ini mengacungkan senjatanya hingga membuat dua sekuriti yang tengah berjaga, lari ketakutan. Video lainnya menunjukkan pria yang sama, merusak fasilitas lift apartemen lalu pergi begitu saja.

Dari informasi sementara, aksi preman pria tersebut sudah berlangsung sejak lama, namun tak ada yang berani mencegah.

Back to top button