News

PKS Kantongi 3 Nama Cawalkot Depok, Ada Sosok Eks Jubir Prabowo-Sandi

Partai Keadilan Sejahterah (PKS) sudah menjaring tiga nama bakal calon wakil wali kota (cawalkot) Depok yang akan maju di Pilkada 2024.

Ketua Tim Penjaringan bakal calon kepala daerah Kota Depok DPD PKS Depok, Bobby Hermanto mengatakan pihaknya sudah mengantongi tiga nama bakal cawalkot Depok. Ketiga nama ini hasil dari penjaringan internal DPD PKS Kota Depok.

Tiga nama yang muncul paling banyak direkomendasikan oleh seluruh kader yaitu, Imam Budi Hartono (Ketua DPD PKS Kota Depok), DR. Gamal Albinsaid (Ketua Bidang Kepemudaan DPP PKS) dan Muhammad Kholid, SE (Juru Bicara PKS).

“Ketiga nama ini merupakan tiga besar nama yang keluar dari penjaringan internal dari tingkat kecamatan se-kota Depok. Munculnya nama-nama tokoh muda ini, analisa kami, merupakan bagian dari respon kader PKS di Depok terhadap dinamika yang terjadi di Depok” ungkap Hermanto seperti dikutip dari laman PKS, Kamis (6/7/2023).

Dia menjelaskan, proses penjaringan internal melibatkan sekitar 3600 kader PKS yang ada di Depok, di 11 kecamatan se-Depok. penjaringan bakal calon kepala daerah ini sudah menjadi tradisi atau budaya PKS memunculkan kader potensial.

“Nama-nama yang muncul berdasarkan penjaringan bakal calon dengan sistem terbuka, artinya tidak ada pilihan namanya, tapi kader di internal dapat menuliskan nama siapapun dalam proses penjaringan ini.” jelas Hermanto.

Gamal Pernah Masuk Tim Pemenangan Pilpres 2019

Dalam waktu dekat PKS akan mengumumkan kembali satu nama dari ketiga nama tersebut yang akan dipilih untuk maju menjadi bakal calon wali kota Depok 2024. Dari tiga nama tersebut sosok Gamal Albinsaid sudah cukup dikenal karena dia pernah masuk dalam tim pemenangan Prabowo-Sandi pada Pilpres 2019. Saat itu Gamal ditunjuk sebagai salah satu Juru bicara (Jubir) Tim Pemenangan Nasional BPN Prabwo-Sandi.

Kepemimpinan PKS di Depok sudah cukup lama. Bahkan Depok sering dijuluki sebagai ‘kandang PKS’ karena sudah hampir 20 tahun ini Kota Depok selalu dipimpin oleh kader PKS.

Kejayaan PKS di Kota Depok ini mulai terusik dengan munculnya nama putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep yang pertama kali diusung oleh Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Kemunculan Kaesang di Kota Depok awalnya tidak begitu mendapat respon dari elite parpol dan masyarakat Depok. Namun sejak Kaesang menyampaikan kesiapannya maju sebagai ‘Depok 1’, masyarakat dan elite parpol mulai melirik keseriusan tersebut.

Bahkan dalam waktu belakangan ini sudah muncul sebuah dorongan keinginan masyarakat Depok yang menginginkan adanya peralihan kekuasaan. Sebab PKS sudah 20 tahun memegang kota dengan julukan Kota Belimbing ini.

Back to top button