News

Partai Gelora Perkuat Barisan Pendukung Prabowo, Gerindra: Akhir Agustus Dideklarasikan

Partai Gelora memperkuat barisan pendukung bakal calon presiden (bacapres) Prabowo Subianto menuju Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Dukungan resmi Partai Gelora akan dideklarasikan dalam waktu dekat.

“Alhamdulilah kita sudah mencocokkan beberapa alternatif tanggal dan tempat untuk kita jadikan sebagai rencana hajatan untuk Partai Gelora mendeklarasikan calon presiden yang kami usung Haji Prabowo Subianto,” kata Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani di kantor Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Partai Gelora, kawasan Jalan Minangkabau, Setiabudi, Jakarta Selatan, Sabtu (19/8/2023).

Muzani memperkirakan, deklarasi dukungan akan digelar pada Agustus ini.”Nanti kita akan mencocokkan dengan waktu disini dan waktunya Pak Prabowo. Tapi mungkin Insya Allah (deklarasi) akhir Agustus,” katanya.

Menurut Muzani, dukungan Partai Gelora terhadap Prabowo merupakan hal yang menggembirakan. Terlebih, partai yang dipimpin oleh Anis Matta itu mengerahkan seluruh Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) untuk mendukung Prabowo.

“Yang menggembirakan buat kami seperti yang disampaikan oleh Pak Sekjen Gelora Mahfudz Siddiq adalah seluruh DPW tingkat provinsi Partai Gelora atas pandangan dan harapan serta aspirasi dari berbagai macam DPD tingkat kabupaten kota di bawahnya, semuanya sepakat bahwa agar Partai Gelora dukungannya diarahkan pada Haji Prabowo Subianto,” kata Muzani menambahkan.

Diketahui, Partai Gerindra menyambangi kantor DPP Partai Gelora untuk memastikan dukungannya terhadap upaya pemenangan Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.

“Kehadirkan kami hari ini untuk memastikan Partai Gelora memberikan dukungan terhadap calon presiden kami Prabowo sebagai Capres 2024,” kata Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, di kantor DPN Partai Gelora, Jakarta.

Muzani menyampaikan permohonan maaf lantaran Prabowo tak bisa datang pada pertemuan hari ini. Ia menyebut, pertemuan Partai Gerindra dengan Partai Gelora bukan untuk kali pertama yang pertama kali.

“Karena pandangan dan persepsi yang sama tentang Indonesia masa depan dari pimpinan dan petinggi Partai Gelora dengan calon presiden kami, ada kesamaan pandang, ada kesamaan pikir, dan kecocokan-kecocokan pandangan tentang Indonesia ke depan,” katanya.

“Itulah yang menyebabkan kemudahan kami berkomunikasi dengan Partai Gelora. Alhamdulillah itulah sebabnya Partai Gelora mengambil keputusan cepat,” ujar Muzani menambahkan.

Sejauh ini, selain Partai Gelora, bacapres Prabowo Subianto didukung sejumlah partai politik yaitu Partai Gerindra, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Golkar, Partai Kebangkitan Bangsa, dan Partai Bulan Bintang.

Back to top button