News

Pakar Ekspresi: Ferdy Sambo Terkesan Murung Tapi Pede

Pakar mikro ekspresi, Kirdi Putra menyoroti ekspresi Ferdy Sambo yang dinilai murung namun konsisten tampil percaya diri di tengah rekonstruksi pembunuhan Brigadir J yang berlangsung di Jalan Saguling III, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Selasa (30/8/2022).

Ekspresi dan sikap Irjen Ferdy Sambo ini terkesan sulit diterka hingga menimbulkan pertanyaan besar bagi beberapa pakar.

“Ini orang tidak khawatir, datang dengan pede walaupun sesekali dia terlihat murung dan sedih, capek iya, tapi dia pede. Pertanyaan saya cuma satu, kenapa dia pede? Apa yang membuat dia pede?,” kata Kirdi saat dihubungi inilah.com.

Kirdi menuturkan, sejak kemunculan Ferdy Sambo di hadapan publik pasca tragedi pembunuhan Brigadir J, terdapat satu sikap yang tak kunjung berubah.

“Pertanyannya, kepercayaan diri cukup besar ini karena apa? Apakah dia bela keluarga dan lain-lain?. Atau satu lagi dia memiliki kepercayaan diri cukup besar karena masih punya pegangan apa?,” tanya Kirdi.

Tampil tak pernah menunduk dan cenderung tegap di beberapa kesempatan jadi satu indikasi tingginya kepercayaan diri seorang Ferdy Sambo.

Selama 7,5 jam rekonstruksi berlangsung, terdapat dua sikap yang tercermin dari sosok mantan Kadiv Propam Polri itu. Selain murung, Ferdy Sambo juga menujukkan ekspresi jaga image alias jaim ketika bersua dengan sang istri, Putri Candrawathi.

“Kalau saya lihat sih lebih jaim bukan berkharisma. Karena dia langsung keliatan kayak tegang, balik tegang lagi. Di satu sisi dia bukan santai ya lebih cenderung kayak ngikut aja, kayak pasrah di dalam kondisi tersebut,” tandas Kirdi.

Back to top button