News

Organisasi Sayap TPN Ganjar-Mahfud Berikrar Jalankan Amanat Konstitusi

Organisasi sayap Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Gagasan Pemuda menyampaikan ikrar untuk menjalankan Pemilu 2024 yang amanah sesuai dengan Undang-Undang Dasar 1945. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya untuk mewujudkan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat.

“Kami berkomitmen untuk, satu, memegang teguh prinsip-prinsip demokrasi dan hak asasi manusia,” kata salah satu inisiator Gagasan Pemuda Thomas Herda diikuti seluruh anggota Gagasan Pemuda di Taman Kajoe, Cilandak, Jakarta Selatan, Minggu (29/10/2023).

Selain itu, organisasi ini juga bertekad untuk menjaga harkat dan martabat konstitusi. Ditambah, Gagasan Pemuda berjanji akan mengawal jalannya pemilu secara damai.

“Tidak menyebarluaskan hoaks, disinformasi dan ujaran kebencian yang menimbulkan disintegrasi,” ujarnya.

Terakhir, Gagasan Pemuda bersumpah akan menjaga, mengawal serta mengamankan seluruh tahapan pemilu mulai dari awal hingga akhir penetapan Presiden dan Wakil Presiden 2024. 

Menurutnya, ikrar ini sejalan dengan tanggung jawab dalam memastikan masa depan bangsa Indonesia menjadi lebih baik ke depannya.

“Semoga Indonesia terus maju sebagai negara damai, adil, demokratis, dan sejahtera,” kata Thomas.

Back to top button