Arena

Klopp Puas dengan Penampilan The Reds, Modal Bagus Lawan Chelsea di Final


Pelatih Liverpool Jurgen Klopp menyebut kemenangan 4-1 atas Brentford di Stadion Gtech Community, adalah pertandingan tandang terbaik.

Sebelumnya, The Reds selalu kesulitan menjinakkan The Bees saat bermain kandang.

“Kami memainkan permainan yang luar biasa. Ini adalah pertandingan terbaik sejak saya bersama Liverpool di sini, di Brentford. Sejauh ini,” kata Klopp, melansir dari laman resmi klub, Minggu (18/2/2024).

Klopp memuji anak asuhnya yang bermain tenang saat Brentford tampil agresif pada menit-menit awal. Ketenangan lalu berbuah dengan empat gol yang dicetak Darwin Nunez (35′), Alexis Mac Allister (55′), Mohamed Salah (68′), dan Cody Gakpo (86′), yang hanya diperkecil satu gol hiburan tim tuan rumah melalui Ivan Toney (75′).

“Sejujurnya, saya melihat permainan yang hebat. Jelas di 10-15 menit pertama, saya tidak tahu persisnya, mereka melakukan serangan balik dan mereka terlihat sangat bagus,” tambahnya.

Kemenangan ini membawa Liverpool tetap kokoh di puncak klasemen sementara dengan 57 poin, unggul dua poin dari Arsenal di posisi kedua, dan empat poin dari Manchester City di posisi ketiga yang masih mempunyai tabungan satu laga.

Selain mengamankan puncak klasemen dari kejaran City dan Arsenal, kemenangan atas Brentford juga jadi modal penting bagi Van Dijk dan kawan-kawan menyambut final Carabao Cup atau Piala Liga Inggris melawan Chelsea minggu depan.

Namun sebelum bertemu The Blues di final, Liverpool akan menghadapi Luton Town pada laga terdekat Liga Inggris di Anfield pada Kamis (22/2) WIB.

Back to top button