Arena

Jonatan Christie Ikutan ‘KO’ di Babak Pertama Singapore Open 2023

Hasil kurang memuaskan kembali diraih wakil Indonesia di babak pertama Singapore Open 2023. Pebulu tangkis tunggal putra Jonatan Christie dipaksa angkat koper lebih pagi usai tumbang dari Shi Yu Qi di babak 32 besar.

Bertanding di Singapore Indoor Stadium, Selasa (6/6/2023), Jojo sapaan akrab Jonatan keok atas wakil China lewat dua gim 19-21, 12-21 dalam tempo 44 menit.

Setelah laga, Jojo yang menempati unggulan keenam tampak mengakui kekalahan yang dideritanya kali itu. Ia juga mengatakan bahwa sulit untuk mengembangkan permainan lantaran kesalahan demi kesalahan yang dilakukannya.

“Hasil ini tentu saya tidak puas. Tidak hanya soal kekalahan, tetapi dari segi penampilan juga tidak seperti yang diharapkan. Seharusnya saya bisa lebih baik. Dalam pertandingan tadi, saya banyak salah sendiri dan kurang tenang,” kata Jojo.

Jojo sendiri punya rekor apik melawan tunggal putra asal Tiongkok itu. Dari 10 pertemuan terakhir, enam di antaranya berhasil dimenangkan oleh anak asuh Irwansyah.

Meski begitu, Jojo sendiri mengaku bila Shi Yu Qi kerap membuat sulit. Ditambah penampilan kurang tenang membuat Jojo terus tertekan. Alhasil, pil pahit harus ditelan Jojo pada ajang BWF Series 750 itu.

“Melawan Shi Yu Qi itu pasti tak mudah. Untuk melawan dia, saya harus bermain lebih sabar. Saya tadi kurang tenang, terutama di permainan depan. Padahal, seharusnya saya bisa dapat poin banyak dengan memegang permainan depan dulu,” ujarnya.

Meski kalah dan harus pulang lebih awal, jawara Indonesia Masters 2023 itu mengaku tak mau terbebani. Ia bertekad tampil lebih optimal di turnamen terdekat berikutnya.

Tercatat, setelah Singapore Open 2023 yang setara dengan BWF Series 750 ini, Jojo dan kolega akan menjadi wakil tuan rumah di ajang Indonesia Open 2023 pekan depan.

“Setelah ini, saya akan mempersiapkan diri tampil di Indonesia Open. Tampil di depan publik sendiri itu pasti bisa menambah semangat. Saya berharap bisa bermain lebih baik lagi di Indonesia Open,” tutur dia.

Adapun hasil ini sekaligus menjadi catatan minor ketiga bagi wakil Merah Putih setelah Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dari ganda campuran dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga terhenti di babak pertama Singapore Open 2023.

Back to top button