News

JK ke Cak Imin: Masa Kalah dengan Gibran? Kelewatan Kan


Wakil Presiden ke-10 dan 12 Jusuf Kalla (JK) melempar guyon kepada cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin. Dia mengingatkan Cak Imin agar tidak kalah dengan cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.

“Jadi, saya kira ya lainnya Cak Imin silakan. Kita harap ini, masa kalah dengan Gibran? Kelewatan kan. Kalau dengan pak Mahfud ini memang bersaing. tidak apa-apa,” kata Jk saat menghadiri dialog dengan pengusaha se-Jawa Timur di Hotel Namira Surabaya, Rabu (10/1/2024).

JK mengatakan perkirannya saat ini Pilpres akan berlangsung dua putaran. Sehingga, lanjut dia akan ada koalisi baru, dan koalisi itu yang akan memenangkan Pilpres.

“Kalau satu putaran bisa 85 juta suara, itu tidak mudah,” kata JK.

“Dulu saya ini netral, netral dalam arti kata punya pilihan sendiri, tetapi melihat keadaan ini ya sudahlah sekalian saja. Kalau begini gimana,” kata JK menambahkan.

Sebelumnya, Wakil Presiden ke-10 dan 12 RI Jusuf Kalla (JK)  juga mengingatkan bahwa menjadi seorang pemimpin bangsa harus memiliki pikiran tenang dan tidak emosional.

JK, yang telah mendeklarasikan dukungannya kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1 Anies-Muhaimin (AMIN), mengatakan bahwa pemimpin harus memiliki gagasan dan bersikap tenang dalam memimpin bangsa Indonesia.

“Karena persoalan bangsa ini banyak, (maka) harus tenang pikiran, harus ambil keputusan yang baik,” kata JK dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Rabu (10/1/2024).
 

Back to top button