Empati

Inilah Berbagi: Sukses Distribusi 645 Snack Box di Masjid Annur untuk Jemaah dan Warga

Memanfaatkan momen istimewanya hari Jum’at (6/10/2023), Inilah.com terus berkomitmen untuk menyelenggarakan program ‘Berbagi’ yang kini sukses dibawa ke Masjid Annur di Jakarta Selatan. Acara berlangsung pada siang hari ini, terdistribusi 645 snack box kepada jema’ah salat Jum’at dan warga sekitar yang melintas.

Tidak hanya sebagai media informasi bernafaskan jurnalisme solusi, Inilah.com juga menunjukkan komitmennya dalam kegiatan sosial. Acara berbagi ini mencerminkan semangat solidaritas yang kuat di tengah komunitas, terlebih di masa yang penuh tantangan.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan bantuan dan sumbangannya untuk kegiatan ini,” ujar koordinator acara, Dede Kartiwan, Jumat (6/10/2023). “Ini adalah bukti nyata dari apa yang bisa kita capai ketika kita bekerja sama untuk kebaikan bersama,” tambahnya.

post-cover

Kegiatan ini tidak terlepas dari dukungan penuh dari teman-teman dan donatur yang berbaik hati. 

“Semoga semua kebaikan ini dibalas oleh Allah SWT,” tambah Jagoan Ilustrator inilah.com tersebut. Ini juga menjadi ajakan bagi kita semua untuk terus berbuat kebaik, sekecil apapun itu, untuk sesama.

Acara ini sejalan dengan misi Inilah.com dalam mengusung jurnalisme solusi, yang tidak hanya memberikan informasi tetapi juga menjadi bagian dari solusi di masyarakat. Kegiatan berbagi ini menandai satu langkah positif dalam komitmen Inilah.com untuk terus membangun jurnalisme yang berdampak.

post-cover

Program ‘Berbagi’ dari Inilah.com di Masjid Annur, Jakarta Selatan, menjadi salah satu contoh konkret bagaimana media bisa lebih dari sekadar penyedia informasi. Inilah.com berkomitmen untuk menjadi agen perubahan sosial melalui aksi-aksi nyata, dan ini terbukti dari suksesnya kegiatan hari ini.

Anda juga bisa menjadi bagian dari misi kebaikan ini. Turut berpartisipasi dengan menyisihkan sebagian harta Anda ke rekening Mandiri 1730013196960, dan mari bersama-sama menebar manfaat.

post-cover

Back to top button