Hangout

Inilah 4 Tips Biar Bisa Beli Mobil Baru Meski Tertekan Pandemi

Pemberlakuan kebijakan PPnBM 100 persen yang resmi diperpanjang hingga Desember 2021 dan pagelaran pameran otomotif yang diadakan pada minggu lalu, meningkatkan minat masyarakat untuk membeli mobil baru. Berdasarkan data dari GAIKINDO, penjualan mobil secara wholesales pada Januari hingga Oktober 2021 sebanyak 703.089 unit, angka ini meningkat 67 persen dibanding pada periode yang sama tahun sebelumnya, yakni 421.066 unit.

Public Relations Manager Qoala, Ricky Alexander Samosir, mengatakan “Kebijakan PPnBM dan penyelenggaraan  pameran otomotif GIIAS menjadi peluang baik bagi masyarakat yang telah berencana membeli mobil baru, didukung dengan keringanan biaya yang diberikan. Namun, untuk membeli mobil baru ada banyak hal yang harus kita persiapkan dan perhitungkan agar tetap sesuai dengan kebutuhan kita”.

Mungkin anda suka

Lalu, apa saja hal yang harus dipersiapkan dalam membeli mobil baru? Berikut 4 hal yang perlu diperhatikan menurut Qoala:

  1. Persiapkan dana sesuai mobil yang diperlukan

Dalam membeli mobil baru, tentukan dahulu anggaran dana yang akan disisihkan. Mobil yang dipilih harus sesuai kebutuhan dan kesanggupan bukan berdasarkan keinginan, agar pengeluaran dana tidak berlebih. Perhitungkan juga angka pajak tahunan dan lima tahunan yang harus dibayar. Terakhir, pastikan metode pembayaran sesuai dengan anggaran yang ada, baik secara tunai maupun kredit, agar pembayaran berjalan lancar.

 

  1. Perhitungkan biaya pemeliharaan mobil

Hal yang kadang terlupakan saat ingin membeli mobil baru adalah memperhitungkan biaya pemeliharaan mobil. Mulai dari biaya servis bulanan, bahan bakar, biaya penggantian suku cadang hingga biaya keperluan lain. Masing – masing mobil memiliki biaya pemeliharaan mobil yang berbeda, jadi pastikan seluruh biaya ini masih sesuai kantong Anda.

 

  1. Kelengkapan surat-surat

Selain biaya, Anda perlu mempersiapkan segala surat dan dokumen yang diperlukan untuk pembelian mobil. Dokumen yang diperlukan diantaranya; KTP & SIM, kartu keluarga, faktur, slip gaji jika pembayaran dengan metode kredit, plat nomor, dan BPKB.

 

  1. Lengkapi perlindungan mobil dengan asuransi

Asuransi mobil dapat membantu Anda memberikan proteksi kendaraan dari berbagai macam risiko yang bisa terjadi kapan saja dan di mana saja, misalnya risiko kerusakan yang timbul akibat kecelakaan baik kerusakan ringan maupun berat seperti tabrakan, tergelincir, hingga mobil terperosok. Belum lagi risiko yang terjadi akibat pencurian, perbuatan jahat, kebakaran, hingga bencana alam.

Ibnu Naufal

Menulis untuk masa depan untuk aku, kamu dan kita.
Back to top button