News

Ikhlaskan Gibran Pindah ke Lain Hati, Andika Yakin PDIP Seirama

Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Andika Perkasa merelakan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka pada akhirnya akan dipinang oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) untuk disandingkan sebagai bakal cawapres Prabowo Subianto.

“Pasti sangat lah (diikhlaskan),” kata Andika saat ditemui di RSPAD Gatot Subroto, Senen, Jakarta Pusat, Minggu (22/10/2023).

Andika juga memperkirakan bahwa dari pihak PDIP berpotensi memiliki suara yang sama dengan pihak TPN GP sendiri. Namun, ia tidak menjamin hal tersebut.

“Saya yakin (PDIP ikhlas), walaupun saya enggak tahu nanti kan,” ujar Andika.

Di lain sisi, sebagai alternatif kemungkinan Gibran hengkang dari keanggotaan TPN GP, Andika menjelaskan bahwa nama-nama yang bakal menggantinya terbuka bagi siapa saja yang memiliki potensi mumpuni.

Menurutnya, sebagai Juru Kampanye (Jurkam) sekaligus Juru Bicara (Jubir) tidak diwajibkan hanya berasal dari keempat partai pengusung bakal capres Ganjar Pranowo dan bakal cawapres Mahfud MD.

“Tapi juga profesional, juga dari kalangan-kalangan anak muda, gen z (hingga) millenial,” jelasnya.

Diberitakan sebelumnya, Andika menyatakan pihaknya akan segera mengadakan rapat finalisasi dalam membahas berbagai hal yang menyangkut pemenangan Ganjar-Mahtud, termasuk nasib Gibran Jurkam.

“Mungkin, nanti besok pagi kita masih rapat finalisasi, ini benar besok pagi sudah dijadwalkan,” kata Andika

Selain struktur organisasi dari TPN Ganjar-Mahfud, Andika menjelaskan jika visi dan misi dari pasangan capres dan cawapres ini nantinya bakal turut dirampungkan. Ia berharap, sebelum hari Rabu, jadwal rapat rutin TPN, semua hal tersebut akan dirampungkan.

“Ya semoga begitu hari Rabu itu sudah benar-benar tuntas,” ungkapnya.

Back to top button