Hangout

Habib Umar bin Hafidz di Tebuireng, Ziarah dan Refleksi Kiprah KH Hasyim Asy’ari

Pengasuh Darul Musthofa, Hadramaut, Yaman, Habib Umar bin Hafidz menghadiri pertemuan para ulama atau Multaqa Ulama di Pondok Pesantren Tebuireng, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Selasa (22/8/2023).

Pertemuan ini diawali dengan ziarah ke makam Pendiri Nahdlatul Ulama (NU) Hadratussyekh KH M Hasyim Asy’ari yang diikuti oleh Habib Umar beserta rombongan yang terdiri dari beberapa habib dan kiai. Ziarah ini diiringi pembacaan ayat Alquran sebagian surat Al-Baqarah, ayat kursi, serta doa secara bergantian.

Mungkin anda suka

Habib Umar, yang didampingi oleh Pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng, KH Abdul Hakim Mahfudh (Gus Kikin), Pengasuh Pondok Pesantren Sunan Ampel, KH Taufiqurrohman Muchit, kemudian menuju Masjid Pondok Pesantren Tebuireng, tempat pusat Multaqa Ulama dikawal tim keamanan.

Dalam sambutannya, Gus Kikin mengungkapkan kebahagiaan menyambut Habib Umar beserta rombongan. Kehadiran Habib Umar dianggap sebagai motivasi bagi Pondok Pesantren Tebuireng untuk terus meneladani kiprah Hadratussyekh KH M Hasyim. “Dan (kedatangan) ini menjadikan semakin semangat bagi kami untuk melanjutkan meneruskan uswah hasanah (teladan baik) Hadratussyekh KH M Hasyim Asy’ari,” ujar Gus Kikin yang disiarkan secara langsung laman YouTube Majelis Permusyarawatan Pengasuh Pesantren Se- Indonesia (MP3I), Selasa (22/8/2023) malam.

Pada forum Multaqo Ulama, Habib Umar bin Hafidz menekankan pentingnya forum ini sebagai penyalur hakikat risalah Rasulullah Saw. Ia mengagumi sosok KH Hasyim Asy’ari sebagai pembaharu agama dan pembangun kemaslahatan umat. Lebih lanjut, Habib Umar bin Hafidz juga menjelaskan tentang sosok KH Hasyim Asy’ari yang mampu mendalami wahyu Allah Swt dan memiliki pemahaman yang luar biasa.

“Bersumber daripada pemahaman yang mendalam dari wahyu-wahyu Allah, maka KH Hasyim Asy’ari mendapatkan pemahaman yang mendalami ini bersumber dari ayah beliau dari leluhur beliau, dari para guru-guru beliau yang ditemui di tanah air ataupun haramain,” terang penulis kitab Maulid Adh Dhiyaul Lami tersebut.

Selain agenda Multaqo Ulama bersama Habib Umar bin Hafidz, juga diselenggarakan Halaqah kebangsaan dengan narasumber Habib Umar bin Muhammad bin Salin bin Hafidz, Menkopulhukam RI Mahfud MD, KH Abd Hakim Mahfudz, Habib Luthfi bin Yahya.

Juga Habib Umar Muthahar, Prof. Dr. H. Alwi Abddurahman Shihab, KH. M. Zaim Ma’shoem. Helaran Halaqoh Kebangsaan dimoderatori Ust Roziqin LC, MA yang saat ini menjadi Direktur Ma’had Aly Tebuireng.

Kunjungan Habib Umar ini mengukuhkan peran Pondok Pesantren Tebuireng sebagai pusat pengkajian agama dan pembaharuan spiritual, dan juga menegaskan posisi dan pemikiran KH Hasyim Asy’ari sebagai sosok pemikiran yang signifikan dalam perjalanan intelektual umat Islam Indonesia.

Back to top button