News

Gunung Kerinci Erupsi, Warga dan Wisatawan Diminta Menjauh

Para wisatawan dan warga yang tinggal di sekitar Gunung Kerinci diminta untuk tidak beraktivitas di tak jauh dari kawah. Imbauan ini disampaikan setelah gunung tertinggi di Sumatra itu mengalami erupsi pada Rabu (11/1/2023) pukul 05.46 WIB.

Petugas Pos Pengamatan Gunung Kerinci, Irwan Safwan mengatakan saat ini Gunung Kerinci berada dalam status waspada atau Level II. Pengunjung atau wisatawan diminta untuk tidak mendaki kawah dalam radius tiga kilometer.

“Pagi ini erupsi Gunung Kerinci lagi, ini menjadi erupsi dengan abu tertinggi sepanjang kejadian erupsi sejak beberapa bulan lalu,” katanya, Rabu (11/1/2023).

Menurutnya, erupsi Gunung Kerinci melontarkan abu hingga mencapai ketinggian 900 kilometer.

Ia menjelaskan kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah timur laut dan timur, yakni ke Kerinci dan Solok Selatan. Erupsi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 3 mm dan durasi sementara ini lebih kurang 8 menit 20 detik.

Irwan juga berharap erupsi ini menjadi perhatian bagi maskapai penerbangan untuk menghindari jalur lintas di sekitar Gunung Kerinci.

“Sebaiknya jalur penerbangan di sekitar Gunung Kerinci dihindari karena sewaktu-waktu masih memiliki potensi letusan abu dengan ketinggian yang dapat mengganggu jalur penerbangan,” harapnya.

Back to top button