News

Golkar Klaim Tak Tergoda Ganjar, Tetap Usung Airlangga sebagai Capres

Partai Golkar mengeklaim tak tergoda Ganjar Pranowo dan tetap akan mengusung ketua umum mereka Airlangga Hartarto sebagai calon presiden (capres) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Hal itu disampaikan Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia menanggapi hasil survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) yang menunjukkan suara Partai Golkar akan melonjak bila mengusung Ganjar sebagai capres.

“Kami anggap itu sebagai masukan baru bagi kami,” kata Doli dalam keterangannya dikutip Sabtu (19/11/2022).

Dia menjelaskan, Partai Golkar menjadikan setiap hasil survei sebagai pembanding dan second opinion dalam mengambil keputusan politik.

Doli menegaskan, pihaknya akan tetap menjalankan amanah musyawarah nasional (munas) dengan mengusung Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai capres.

“Kalau ditanya, Golkar capresnya Pak Airlangga. Kalau di KIB, kami akan bicara sama-sama dengan PAN dan PPP,” ucap Doli.

Menurut dia, pemilih terbesar Partai Golkar juga akan tetap memilih Airlangga Hartarto pada Pilpres 2024.

Sebelumnya, SMRC menunjukkan Ganjar Pranowo bisa mempengaruhi elektabilitas Partai Golkar apabila diusung sebagai capres.

Elektabilitas Partai Golkar versi SMRC sebesar 11 persen. Angka itu meningkat menjadi 17 persen jika Golkar mengusung Ganjar Pranowo.

Back to top button